NOVA.id - Berstatus tersangka, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie kini masih ditahan di Polres Metro Jakarta Pusat.
Nia dan Ardi kedapatan memiliki dan memakai narkoba jenis sabu seberat 0,78 gram beserta alat isap (bong).
Kepala Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Indraweny Panjiyoga buka suara soal kemungkinan rehabilitasi untuk Nia dan Ardi Bakrie.
Baca Juga: Nia Ramadhani Ngaku Ditawari Narkoba Sejak Usia 14 Tahun: Dari Kecil
"Nanti kita tunggu saja kepastiannya. Kalau dari Pasal 127, kan memang bisa direhab ya. Karena ya memang betul pengguna mereka ini," ujar Indra, dilansir dari Kompas.com.
Lebih lanjut, Indra menjelaskan bahwa Nia dan Ardi ingin bebas dari barang haram tersebut.
"Ya mereka yang jelas berdua ingin sembuh, ya ingin berhenti gitu," katanya.
Baca Juga: Tahu Nia Ramadhani Ditangkap Polisi, Ardi Bakrie Langsung Ikut Serahkan Diri
Di sisi lain, Aburizal Bakrie, ayah Ardi Bakrie sekaligus mertua Nia Ramadhani buka suara.
Melalui juru bicaranya, Lalu Mara Satriawangsa, Aburizal Bakrie menyampaikan bahwa peristiwa ini adalah sebuah cobaan untuk keluarganya.
"Pak Rizal menyampaikan bahwa apa yang terjadi ini adalah apa yang terjadi ini adalah cobaan yang beliau hadapi dengan sabar dan tabah dan mendukung penuh apa yang terjadi pada putranya agar cepat selesai," kata Lalu saat ditemui di Polres Jakarta Pusat, Jumat (09/07), dilansir dari Kompas.com.
Baca Juga: Sama-Sama dari Keluarga Politisi, Ini Kisah Cinta Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie
Selain itu, konglomerat tersebut juga mengambil hikmah atas kejadian yang menimpa keluarganya.
Pihak keluarga memberikan dukungan sepenuhnya agar proses hukum bisa berjalan dengan lancar.
"Keluarga mendukung dan telah memberi maaf. Dan Pak Ardi dan Bu Nia juga sudah meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada orangtua dan keluarga," sambungnya.
Baca Juga: Pengakuan Nia Ramadhani Sebelum Dinikahi Ardi Bakrie: Dulu Gue Badung dan Bandel Banget
Kondisi anak Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie juga baru-baru ini terungkap.
diying"(Kondisi anak-anak) baik, alhamdulillah," kata Lalu Mara Satriawangsa, dilansir dari Kompas.com.
Ketiga anak Ardi dan Nia kini tinggal bersama kakek dan neneknya.
"Ada sama Atuk dan Nenek," pungkasnya.
Baca Juga: Ini Jenis Narkoba yang Diduga Digunakan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)