Dirawat di Rumah Sakit, Felicya Angelista Alami Pendarahan Saat Hamil 5 Bulan

By Presi, Selasa, 13 Juli 2021 | 17:32 WIB
Felicya Angelista alami pendarahan (www.instagram.com/felicyangelista_)

NOVA.id - Aktris Felicya Angelista belum lama ini membagikan foto dirinya yang sedang dirawat di rumah sakit.

Rupanya, Felicya Angelista mengalami flek dan pendarahan di usia kehamilan yang baru lima bulan.

Istri Caesar Hito itu mengungkapkannya melalui Youtube FeliTogether, Selasa (13/07) dikutip dari TribunStyle.

Baca Juga: Felicya Angelista Wisuda dengan Predikat Cumlaude di Tengah Kehamilan

"Jadi infusan ini isinya obat anti mules sama anti pendarahan."

"Jadi gini guys kemarin aku habis kontrol lima bulan, pas aku kontrol aku dibilang sama dokter kalau aku ada sedikit flek," kata Felicya.

Kemudian, Felicya pun menceritakan kronologi kejadian ia dibawa ke IGD RSIA Bina Medika Bintaro.

Baca Juga: Felicya Angelista Hamil, Caesar Hito Tak Henti Menangis Bahagia

"Aku selalu update via WhatsApp, kalau flek coklat aja nggak apa-apa bisa jadi itu darah sisa, karena plasentaku itu di bawah."

"Nah sampai hari ini tiba-tiba saja sekitar jam 6 sore aku habis ibadah merasa ada bau darah. Pas aku cek ternyata ada darah seger dan gumpalan darah," ujar Felicya.

Felicya pun langsung masuk rumah sakit untuk segera mendapat penanganan.

Baca Juga: Pajang Foto USG, Felicya Angelista Umumkan Hamil Anak Pertama

"Aku langsung panik, dokter ini gimana. Terus dokter bilang, Ok kamu langsung ke IGD. Langsung lah dokter hubungi bidan, langsung dicek," sambungnya.

Dokter di sana pun memberi infus antipendarahan dan antinyeri.

Selain itu, Felicya juga disarankan untuk dirawat satu sampai dua hari di rumah sakit.

Baca Juga: Kebiasaan Felicya Angelista Saat di Ranjang Terungkap, Caesar Hito: Baru Tahu Habis Nikah

 

"Pas aku dicek sampai mulut rahim ada pembukaan apa nggak, darahnya aktif atau nggak, puji Tuhan nggak."

"Tapi aku perutnya nyeri, mules gitu, kalau jalan agak sakit, jadi diputuskan aku rawat inap satu sampai dua hari tapi semoga satu hari aja," ujar Felicya.

Felicya juga mengaku bahwa dirinya sangat khawatir sang anak akan lahir secara prematur.

Baca Juga: 7 Tahun Pacaran, Caesar Hito dan Felicya Angelista Resmi Menikah

Untungnya, hasil pemeriksaan pada mulut rahim tidak ditemukan adanya pembukaan.

Ia hanya diminta untuk beristirahat total.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)