Si Bulat Semangka Merah, Ternyata Miliki Beragam Manfaat Kecantikan

By Redaksi NOVA, Kamis, 29 Juli 2021 | 16:32 WIB
Manfaat Semangka untuk Kecantikan (istock)

2. Sebagai Toner

Selain membantu mengontrol minyak berlebih di wajah, kita juga bisa menggunakan semangka sebagai toner alami.

Buah semangka memiliki zat alami yang dapat membuat kulit lebih segar.

Dalam membuat toner dari buah semangka, bisa menggunakan cara ini.

Pertama, pijat kulit wajah dengan irisan semangka segar, jika menginginkan hasil maksimal kita dapat mencampurnya dengan beberapa tetes madu.

Cara selanjutnya, bisa mengolah semangka menjadi pasta semangka kental, kemudian mengoleskannya pada wajah dan leher seperti menggunakan masker.

Baca Juga: Tak Perlu Mahal, Yuk Lembapkan Wajah dengan Masker Semangka!

3. Melembapkan Kulit

Kandungan air dalam buah semangka dapat membuat kulit wajah terhidrasi dan lembap, itu sebabnya semangka seringkali dimanfaatkan sebagai pelembap kulit wajah.

Jika memiliki kulit cenderung kering, kita bisa memanfaatkan buah semangka sebagai obat alami untuk mengatasi kulit kering.

Caranya, potong buah semangka menjadi beberapa bagian.

Selanjutnya, haluskan potongan buah semangka tersebut, dan tambahkan madu.

Terakhir, oleskan secara merata pasta semangka dan madu tersebut ke seluruh permukaan wajah.

Baca Juga: Jangan Dibuang, Kulit Semangka Bisa Sehatkan Kuit Wajah, Ini Caranya!