Haru, Irwansyah Ceritakan Ibunya Bangun dari Koma Usai Dengar Ayat Alquran

By Presi, Kamis, 5 Agustus 2021 | 05:00 WIB
Ibu Irwansyah bangun dari koma karena disetelkan murottal ()

NOVA.id - Ibunda aktor Irwansyah, Herlianah diketahui sedang berjuang melawan Covid-19.

Kondisi Herlianah juga sempat memburuk karena saturasi oksigen terus menurun, bahkan pernah mencapai angka 46.

Kabar baiknya, kini ibunda Irwansyah sudah sadar dari koma.

Baca Juga: Masuk ICU, Kondisi Ibu Irwansyah Makin Drop Setelah Sang Suami Meninggal Dunia

Dalam Youtube The Sungkars Family, Irwansyah menceritakan sang mama bangun dari koma karena mendengar murotal Quran, rekaman bacaan Al-Quran.

"Tiba-tiba dipasangin Al-Quran mama melek. Mama ngomong sama perawat angkat tangan nunjukin di video bahwa, Aku masih hidup gitu, masih berjuang,” ujar Irwansyah dikutip Kompas.com, Selasa (03/08).

Mengetahui hal itu, Zaskia Sungkar dan keluarga pun merasa sangat bersyukur.

Baca Juga: Ayah Irwansyah Meninggal Dunia, Zaskia Sungkar: Covid pun Makhluk Allah

“Kita benar-benar dikasih lihat kebesaran Allah di sini, sampai dokter yang masih saudara kita, Makasih ya sudah libatin aku di sini, aku jadi lihat keajaiban dan kebesaran Allah,” ucap Zaskia.

Sebelumnya, keluarganya sudah sangat pasrah dengan keadaan Herlianah.

"Kita benar-benar sudah di titik yang kita doa, mama-papa, adik-adik Irwan. Kakaknya mama masih ada. Teman yang ikhlas sudah doa,” lanjut Zaskia.

Baca Juga: Irwansyah Kehilangan Job Selama Setahun karena Tersandung Kasus

Setelah sadar, saturasi Herlianah perlahan-lahan naik.

“Naik (saturasinya) 60 sekian. Pagi-pagi dokter antusias senang di sana. Kita di-video call sama mama, masya Allah naik jadi 79. Masih turun naik, belum stabil, lagi diobservasi terus. Kadang 80,” kata Irwansyah.

Irwansyah mengatakan, ibunya sudah ada kemajuan dari kondisi awal-awal dirawat. 

Baca Juga: Bukannya Bahagia, Begini Reaksi Nagita Slavina Saat Dapat Kado dari Irwansyah dan Zaskia Sungkar

 

Dia berharap ibunya segera sembuh dan kembali berkumpul bersama keluarga.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)