2. Jangan Dibuang, Air Bekas Cucian Beras Bermanfaat untuk Tanaman
Sahabat NOVA setelah mencuci beras biasanya apakah langsung membuang air bekas cuciannya atau memanfaatkannya untuk hal lain?
Nah, ada baiknya mulai sekarang kita tidak membuang begitu saja air bekas cucian beras.
Air bekas cucian beras ini masih bisa dimanfaatkan tanaman kita, lo.
Dilansir dari Kompas.com Dosen di Departemen Gizi Masyarakat, Fakultas Ekologi Manusia, IPB, Eny Palupi menyarankan penggunaan air bekas cucian beras.
"Paling mudah pemanfaatan air bekas cucian beras untuk menyiram tanaman itu yang paling mudah," jelas Eny Palupi.
Eny Palupi menjelaskan di dalam air bekas cucian beras terdapat banyak gizi dan vitamin yang baik untuk tumbuh kembang tanaman.
Baca Juga: Jangan Dibuang, Air Bekas Cucian Beras Bermanfaat untuk Tanaman