Pasalnya, ia mengerjakannya mulai dari pukul 6 sore hingga pukul 12 siang pada hari besoknya.
"Karena ekspektasi aku itu selesainya malam. Tapi ternyata nggak selesai-selesai sampai siang. Nggak tidur. Tapi habis itu langsung hibernasi," ungkap Yohanna.
Sementara itu, untuk proses perencanaan, Yohanna mengaku tidak memerlukan waktu terlalu lama.
Baca Juga: Punya Kulit Berminyak tapi Ingin Makeup Tahan Lama? Wajib Lakukan Ini!
"(Proses merencanakan) dari siang sampai jam enam sore. Aku meditasi, aku lihat pinterest, liat teman-teman di TikTok juga, mereka kan udah banyak bikin tahun kemarin. Aku coba kayak gabung-gabungin dari semuanya, terus aku bikin konsep yang ini," ucapnya.
Perempuan yang pernah menjadi pengisi suara karakter Susanti di serial kartun Ipin dan Upin ini juga mengaku belum memiliki tim.
Sehingga, ia mengerjakannya seorang diri dengan sedikit bantuan dari kekasihnya.
Baca Juga: Ingin Muka Tetap Flawless Saat WFH? Coba Makeup Sederhana Ini!