Kekhawatiran akan kesalahan pemilihan benda-benda sebagai penyebab permasalahan kulit wajah ini rupanya telah dirasakan oleh Ratu Ghania.
Beauty enthusiast yang akrab disapa Ratu ini mengaku permasalahan kulit wajahnya juga disebabkan oleh sarung bantal.
“Selama ini aku udah coba beberapa skincare hingga treatment, tapi ngaruhnya lama. Selama ini, aku sepelekan pakai sarung bantal katun yang biasanya, jadinya skincareku nggak nyerap sempurna,” ujar Ratu yang juga hadir dalam peluncuran tersebut.
Baca Juga: Rekomendasi Skincare Lokal dengan Bahan Alami, Cocok untuk Pemula
Ratu Ghania yakin produk sarung bantal dari Mulsk yang berbahan 100% mulberry silk mampu membantu perawatan kulit wajahnya dan memaksimalkan kinerja skincare yang ia pakai.
“Semenjak pakai Mulsk, sudah mulai terasa manfaat dari skincare yang aku pakai. Jadi selain aku senang karena berkurangnya radang di jerawatku, kinerja skincareku rasanya juga jadi cepat,” ungkap Ratu.
Brand lokal Mulsk baru saja merilis Luxury Gift Set berisi perlengkapan tidur berbahan sutra murbei murni yang berkualitas.
Baca Juga: Kenali Ciri-Ciri Skin Barrier Rusak dan Skincare untuk Memperbaikinya