Bahaya Membuang 8 Benda Ini ke Lubang Toilet, Jangan Lakukan Lagi!

By Presi, Senin, 30 Agustus 2021 | 20:02 WIB
Ilustrasi benda yang tidak boleh dibuang ke toilet ()

NOVA.id - Toilet memang dirancang sebagai tempat pembuangan kotoran manusia.

Meski sudah tahu begitu, masih banyak orang yang memilih membuang sejumlah benda ke dalam toilet.

Padahal, membuang benda-benda tersebut bisa menyebabkan toilet mampet.

Baca Juga: Cara Mengetahui Kamera Tersembunyi di Kamar Hotel, Lakukan 5 Hal Ini

Kalau sudah mampet, kita bakal kesusahan sendiri untuk memperbaikinya.

Nah, daripada repot-repot memperbaiki toilet mampet, lebih baik mencegahnya saja.

Dikutip dari familyhandyman, berikut ini 8 benda yang tidak boleh dibuang ke lubang toilet.

Baca Juga: Tips Gunakan Fasilitas Toilet Umum di Masa Pandemi

1. Kotoran kucing

Kotoran kucing merupakan salah satu benada yang nggak boleh dibuang ke dalam toilet.

Meski pun sama-sama berupa kotoran, tapi kotoran kucing dan manusia berbeda jenis dan tekstur.

Kotoran kucing diketahui tidak larut di dalam air.

Sehingga, jangan coba-coba membuangnya ke toilet karena bisa menyumbat pipa pembuangan.

Selain itu, juga bisa menghasilkan parasit yang bisa berbahaya kalau sampai terbawa ke sumber air.

Baca Juga: Tetap Bersih Selama PPKM, Begini Cara Grooming Kucing di Rumah

2. Tampon atau pembalut

Meskipun toilet sering kali merupakan pilihan praktis untuk menyingkirkan tampon dan produk kebersihan kewanitaan lainnya, itu juga merupakan ide yang buruk.

Tampon dapat dengan mudah menumpuk dan menyumbat toilet.

Baca Juga: 5 Bahaya Malas Ganti Pembalut Saat Menstruasi, Ini Lama Pakai Idealnya

3. Kondom

Kondom adalah kasus lain di mana kenyamanan tidak boleh mengalahkan perawatan toilet.

Buanglah kondom ke tempat sampah alih-alih di lubang toilet.

Diketahui, bahan kondom (biasanya lateks) dan pelumas terkait tidak baik untuk saluran air.

Baca Juga: Demi Kenikmatan Berhubungan Intim, Begini Cara Pilih Ukuran Kondom

4. Apa pun yang terbuat dari kapas

Ini termasuk penyeka kapas, bola kapas, cotton buds, dan produk terkait lainnya.

Kapas sangat baik dalam menyerap air, tetapi kapas tidak mudah rusak atau terurai.

Hal ini menjadi sangat buruk untuk pipa ledeng Sahabat NOVA.

Jika barang-barang itu dibuang ke dalam toilet, bersiap-siaplah memanggil tukang untuk memperbaiki toilet mampet. 

Baca Juga: Jar Bekas Selai Jangan Dibuang! Yuk Buat Tempat Kapas Estetik untuk Letakkan Peralatan Makeup

 

5. Permen karet

Air tidak melakukan apa pun untuk menghilangkan permen karet, sehingga permen karet cenderung menempel.

Tentu saja, kita pasti tidak ingin permen karet berada di dalam pipa, bukan?

Oleh karena itu, hindarilah untuk membuang permen karet ke dalam kloset.

6. Rambut

Jangan mengumpulkan rambut di kamar mandi lalu membuangnya ke dalam kloset.

Lebih baik buanglah di tempat sampah, dari pada toilet menjadi mampet.

 Baca Juga: Jaga Kebersihan Rambut, Ini Cara Membersihkan Sisir yang Tepat

7. Obat

Membuang obat ke dalam toilet bisa menyebabkan kerusakan yang tidak terhitung.

Pasalnya, bahan kimia dalam obat akan masuk ke sistem saluran pembuangan, bahkan air tanah.

Selain itu, hindari juga membuangnya ke wastafel.

Jika memiliki obat yang sudah kedaluwarsa, hancurkan obat hingga halus dan buang ke tempat sampah.

8. Semua jenis plastik

Apapun itu jenisnya, kita tidak boleh membuang plastik ke dalam toilet.

Plastik tidak larut dan dapat menyebabkan banyak masalah pada pipa pembuangan.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)