Untuk kelas tari ada Ufa Sofura yang telah menjalani karir sebagai penari dan koreografer profesional, dan telah membuahkan beberapa karya dalam film, konser, musik video, dan pagelaran baik di dalam dan luar negeri.
Ada juga Pasha Prakasa yang merupakan penari dan koreografer yang telah berpengalaman baik di Indonesia maupun di Amerika Serikat dan telah terlibat dalam beberapa produksi musikal di New York, seperti Miss Saigon.
Ayu Gurnitha yang merupakan alumni Indonesia Menuju Broadway 2019 ini melengkapi para pelatih lokal bidang tari.
Baca Juga: Generali Hadirkan Alive untuk Milenial dan Gen Z, Manfaat Proteksi 110% Premi
Ia pernah tergabung dalam Broadway Academy Asia di Malaysia dan sekarang berprofesi sebagai penari, koreografer, dan pelatih tari di beberapa institusi terkenal di Indonesia.
Para pelatih lokal ini akan membantu dan membimbing para peserta secara offline.
Sedangkan bidang vokal akan dilatih oleh Dani Dumadi dan Andrea Miranda. Dani Dumadi merupakan pengajar musik dari The Resonanz Music Studio asuhan Avip Priatna dan telah memenangkan banyak penghargaan internasional bersama Batavia Madrigal Singers.
Baca Juga: Beri Benefit untuk Member Setia, Makuku Famili Buka Layanan Konsultasi Gratis