NOVA.id - Rambut rontok menjadi salah satu masalah yang kerap kali dihadapi banyak orang.
Bahkan rambut yang rontok terus menerus bisa membuat kita frustrasi karena takut mengalami kebotakan.
Ternyata kebiasaan-kebiasaan ini bisa memicu rambut kita menjadi rontok, lo.
Agar rambut tak lagi rontok, kita harus berhenti lakukan 8 kebiasaan buruk ini, yang dilansir dari Kompas.com.
Baca Juga: Pentingkah Memakai Kondisioner Sesudah Sampoan? Ini Penjelasan Ahli
1. Mengikat rambut terlalu kencang
Melansir Kompas.com, mengikat rambut terlalu kencang bisa membuat rambut kita kesulitan 'bernapas'.
Maka dari itu, kita disarankan untuk menggerai rambut saja.
Namun, jika terpaksa, Sahabat NOVA boleh mengikat rambut tetapi jangan terlalu kencang.
Baca Juga: Rekomendasi Shampoo agar Rambut Tak Mudah Rontok dan Lebih Elastis