NOVA.id - Katanya, kalau sudah sukses dan memiliki karier cemerlang, pendidikan jadi terabaikan.
Mungkin untuk beberapa orang bisa jadi begitu, tapi kalau untuk Prilly latuconsina, hal itu enggak berlaku, tuh.
Justru dia merasa karier dan pendidikan harus sejalan. Namanya karier, kan ada pasang surutnya juga, enggak selalu di atas. Sehingga perlu pendidikan untuk menyeimbangkannya.
Baca Juga: Tabloid NOVA Edisi 1751: Kenali Tanda Love Bombing pada Pasangan
Prilly pun berjuang untuk keduanya. Tak mudah memang, apalagi pekerjaannya di dunia hiburan tak memiliki waktu pasti.
Bisa pulang tengah malam, atau subuh baru selesai. Akhirnya, selama 3,5 tahun belakangan, aktris sekaligus produser film ini selalu menggunakan waktu luangnya untuk belajar.
"Ada hal-hal yang dikorbankan untuk membagi waktu. Kadang aku enggak me time untuk bisa mengerjakan semuanya, sih."
Baca Juga: Tabloid NOVA Terbaru: Waspada Love Bombing, Ketika Dapat Perlakuan Baik Berlebihan dari Pasangan