NOVA.id - Di masa pandemi ini banyak orang memutuskan mengadopsi hewan peliharaan untuk menjadi teman di rumah.
Ini berarti kita harus menyiapkan uang lebih untuk segala kebutuhan hewan peliharaan.
Jangan khawatir karena ada beberapa cara menghemat banyak pengeluaran berikut ini:
Baca Juga: Cara Menghemat Memori HP yang Penuh karena Aplikasi WhatsApp
1. Lakukan perawatan di rumah
Perlu diketahui, perawatan profesional hewan peliharaan seperti memandikan, memotong kuku, memangkas bulu dan lainnya bisa sangat mahal.
Jika kita dapat memberikan layanan perawatan dasar untuk hewan peliharaan di rumah, itu akan mengurangi stres untuk hewan peliharaan dan juga permasalahan dompet kita.
Untuk berinvestasi, alangkah baiknya kita membeli alat yang baik, seperti gunting perawatan dan lainnya.
Baca Juga: Udara Dingin Tanpa Pakai AC, Ini Cara Menghemat Listrik di Rumah