3 Cara Membersihkan Noda Kopi dan Teh di Cangkir, Dijamin Kinclong!

By Presi, Selasa, 21 September 2021 | 11:01 WIB
Ilustrasi Cara Mudah Membersihkan Noda Kopi dan Teh di Cangkir (Starts at 60)

1. Rendam dengan sabun

Sabun cuci piring diformulasikan untuk mengangkat noda dan bisa menjadi solusi pertama untuk menghilangkan noda kopi atau teh dari cangkir.

Caranya, tuang sedikit sabun ke dalam cangkir.

Kemudian, tambahkan air hangat secukupnya sampai noda tertutup.

Lalu, aduk campuran tersebut.

Diamkan cangkir yang direndam itu selama beberapa menit dan biarkan sabun cuci piring menghilangkan noda. Setelah itu, gosok noda dengan spons.

Baca Juga: Jangan Pakai Sabun, Ini Cara Membersihkan Teko Listrik yang Benar

2. Gosok dengan baking soda

Jika sabun tidak berhasil, Sahabat NOVA bisa gunakan baking soda.

Kita cukup menaburkan sekitar 1 sendok teh baking soda pada noda dan tambahkan sedikit air untuk membuat pasta.

Gosok noda tersebut menggunakan spons basah dan lembut.

Diketahui, soda kue bersifat lembut dan abrasif sehingga bisa membantu mengangkat noda kopi atau teh dari permukaan cangkir.

Setelah elesai menggosok, bilas cangkir dengan baik untuk menghilangkan sisa soda kue.

 Baca Juga: Minum Kopi Saat Perut Kosong, Apakah Bisa Timbulkan Bahaya?