NOVA.id - Pembelajaran jarak jauh atau PJJ sudah berlangsung lebih dari satu tahun.
Selama pandemi pemerintah menetapkan sistem PJJ ini untuk seluruh sekolah di Indonesia.
Namun, tahukah Sahabat NOVA jika PJJ ini memiliki dampak psikologis bagi anak kita?
Menurut Dra. Diennaryati Tjokrosuprihatono, M.Psi, Psikolog dalam webinar Anak Kembali Sekolah Tatap Muka. Ya atau Tidak? Sebuah Pembahasan Psikologis pada Sabtu (11/09), ada berbagai dampak psikologis yang ditimbulkan saat anak belajar dari rumah.
Baca Juga: Agar Anak Tak Terbebani dengan Hafalan, Ajak Belajar di Sini Saja!
Tentunya dampak tersebut dapat berpengaruh pada kehidupan anak, baik kehidupan sosial maupun proses belajar.
Untuk itu, apa saja dampak psikologis saat anak terus-menerus belajar dari rumah? Berikut penjelasannya.
Keuntungan Psikologis Belajar Dari Rumah
Dalam webinar tersebut, Dra. Diennaryati Tjokrosuprihatono memaparkan bahwa ada beberapa keuntungan saat anak belajar dari rumah.
Belajar dari rumah adalah hal yang menyenangkan bagi anak karena waktu dan tempat belajar lebih fleksibel.
Baca Juga: Tanpa Imbalan dan Ancaman, Ini Trik Membuat Anak Menurut Tanpa Syarat