Tetap Berkarya dalam Melestarikan Kebudayaan Bangsa Indonesia, Pigeon Luncurkan Botol Motif Batik

By Widyastuti, Minggu, 3 Oktober 2021 | 06:16 WIB
()

NOVA.id - Di saat pandemi Covid-19 membuat aktivitas dan mobilitas masyarakat menjadi sangat terbatas, Pigeon yang merupakan brand produk perlengkapan bayi yang sudah mendunia tetap terus berkarya dan memberikan kontribusi nyata berkelanjutan dalam melestarikan kebudayaan bangsa Indonesia dengan meluncurkan botol motif batik yang senantiasa memiliki filosofi bagaikan doa terbaik orang tua untuk buah hatinya.

Pigeon sangat mendukung pemberian ASI untuk bayi, dan sangat memahami pentingnya pemberian ASI untuk bayi karena kandungan yang terdapat dalam ASI, kaya akan nutrisi.

Pemberian ASI eksklusif selama 6 bulan sejak bayi dilahirkan merupakan program pemerintah yang didukung juga oleh Pigeon, karena kami memahami ASI merupakan makanan terbaik untuk bayi dengan nutrisi sempurna untuk pertumbuhan bayi serta melindungi bayi dari bakteri dan penyakit.

Baca Juga: Makin Populer, Ini Cara Investasi Syariah yang Cocok untuk Pemula

Namun pada kondisi tertentu Ibu tidak dapat memberikan ASI secara langsung kepada bayinya seperti pada saat Ibu sedang bekerja diluar rumah atau kondisi bayi berkebutuhan khusus seperti bayi lahir prematur berat badan rendah dan bayi dengan kondisi celah bibir dan lelangit.

Hal tersebut yang menjadi latar belakang Pigeon mengembangkan alat bantu produk botol dan dot sesuai dengan penelitian “Prilaku Bayi menyusu ASI secara Alami” agar Ibu tetap dapat memberikan ASI pada kepada bayinya pada berbagai kondisi.

Semua produk botol Pigeon berbahan BPA Free dan tinta Food Contact Grade begitu juga dengan botol motif Batik, sehingga sesuai digunakan sebagai wadah makanan bayi, papar Anis Dwinastiti, General Manager Marketing Division, Pigeon.

Adapun perihal kontribusi nyata Pigeon dalam melestarikan kebudayaan dan warisan nenek moyang yaitu batik telah di buktikan dengan memperkenalkan inovasi produk botol motif batik sejak tahun 2014 lalu.

Baca Juga: Dalam Melakukan Investasi, Hindari 5 Kesalahan Ini agar Tidak Jatuh Miskin