NOVA.id – Berlibur bersama keluarga menjadi hal yang sangat menyenangkan. Apalagi, saat ini berlibur sudah diperbolehkan, meski masih terbatas dan harus tetap waspada, ya.
Salah satu cara liburan yang seru dan cukup aman adalah mengajak si kecil berwisata ke alam bebas sambil berkemah.
Saat ingin mengajak anak berkemah pasti kita sudah memikirkan betapa sulitnya membawa tenda, matras, dan alat-alat masak sendiri. Belum lagi, barang-barang bawaan si kecil yang begitu banyak.
Baca Juga: Urban Farm, Destinasi Kuliner dan Ruang Kreasi yang Ramah Lingkungan
Eits, tak usah risau! Buang jauh-jauh pikiran tersebut karena ada glamour camping atau glamping yang tengah ramai di kalangan wisatawan.
Dilansir dari situs resmi The Lodge Maribaya, salah satu tempat wisata alam di Bandung, ada empat rekomendasi tipe glamping yang cocok untuk Anda yang ingin berwisata bersama keluarga, lengkap dengan perkiraan harganya. Ada apa saja, ya?
Fun Camp
Jika memilih fun camp, kita akan mendapatkan tenda dengan dua single bed atau satu double bed berukuran queen size, dan peralatan mandi.
Baca Juga: Bubur Ayam Mayong, Rekomendasi Kuliner Lokal yang Cocok di Kantong
Tenda yang disediakan dilengkapi dengan lampu, aliran listrik, serta toilet yang digunakan bersama.
Ada juga mini bar dan perapian yang bisa kita nikmati di malam hari. Nah, untuk menikmati fun camp, kita perlu merogoh kocek sebesar Rp1 juta per malam.
The Village atau Joglo
Ingin berkemah di dalam bangunan permanen? Kita bisa memilih the village yang memiliki fasilitas berupa twin bed berukuran queen. The village menyediakan toilet pribadi dengan pemanas air, lho.
Tak hanya itu, kita juga bisa bersantai di mini bar dan teras pribadi. Soal harga, kita perlu membayar mulai dari Rp1,6 juta per malam untuk menikmati fasilitas ini.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Belanda yang Seru untuk Liburan
Vila Kayu
Berbeda dengan the village, tipe glamping yang satu ini berupa vila dengan satu kamar berisi twin bed. Selain peralatan mandi dan toilet, ada jacuzzi pribadi bagi para penyewa, lho!
Bila ingin menikmati pemandangan alam dari vila saja, terdapat kursi dan meja di teras pribadi untuk kita duduk bersantai bersama keluarga. Harga yang ditawarkan di tipe ini mulai dari Rp7,5 juta per malam.
Baca Juga: Perjalanan Bisnis Makin Nyaman, Bisa Menginap di Hotel Premium Ini
Standard Camp
Nah, glamping yang satu ini merupakan tipe dengan harga yang paling terjangkau. Dengan harga mulai dari Rp800.000 per malam, kita mendapatkan fasilitas berupa tenda dengan dua single bed atau satu double bed. Tenda pun sudah dilengkapi dengan penerangan, listrik, dan toilet bersama.
Menarik, bukan?
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)