Cara Investasi di Shopee untuk Membeli Emas, Begini Langkahnya

By Presi, Jumat, 8 Oktober 2021 | 10:31 WIB
Ilustrasi cara investasi di Shopee (VladK213)

NOVA.id - Cara investasi di Shopee bisa menjadi solusi untuk para investor emas yang nggak mau ribet.

Pasalnya, kita bisa berinvestasi emas online kapan pun dan di mana pun kita berada, tanpa harus pergi ke toko emas fisik.

Diketahui, Shopee menghadirkan Tabungan Emas yang merupakan hasil kolaborasi aplikasi belanja Shopee dengan Pegadaian yang diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

 Baca Juga: Begini Cara Investasi Emas di Shopee, Modal Awal Cuma Rp500 Saja!

Dengan adanya inovasi itu, kita bisa membeli emas resmi dari Pegadaian melalui Shopee.

Bahkan, melalui Tabungan Emas Shopee, kita bisa membeli emas dengan modal awal Rp500 saja.

Selain itu, tabungan emas dapat dicairkan dalam bentuk uang tunai sesuai dengan saldo emas dalam gram atau sebagai emas batangan.

Baca Juga: Cara Investasi Pemula yang Berminat Beli Emas, Simak 5 Hal Ini