NOVA.id - Sahabat NOVA saat ini mungkin sedang mencari cara menghilangkan bekas luka di wajah.
Seperti diketahui, ada banyak penyebab bekas luka di wajah, mulai dari karena cacar, jerawat, luka bakar, cedera, dan sebagainya.
Wajah memang secara konstan terpapar lingkungan luar sehingga bekas luka di area ini cenderung sulit dihilangkan. Meski begitu, tenang saja, tetap ada berbagai cara menghilangkan bekas luka di wajah kok, Sahabat NOVA!
Dikutip dari Healthline, berikut ini 5 cara menghilangkan bekas luka di wajah yang paling ampuh.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Bekas Luka dengan Air Lemon, Simak Langkah Berikut
1. Dermabrasi
Dermabrasi adalah salah satu metode yang paling efektif dan paling populer untuk mengobati bekas luka wajah.
Dermabrasi dilakukan oleh dokter kulit. Metode ini menggunakan alat yang dapat mengikis lapisan atas kulit.
Banyak orang yang berhasil melihat pengurangan 50 persen bekas luka wajah dengan metode ini.
Namun, dermabrasi bisa terasa sangat tidak nyaman, tidak cocok untuk orang yang berkulit sensitif dan memiliki autoimun.
Baca Juga: 5 Bahan Alami yang Bisa Kita Pakai untuk Hilangkan Bekas Luka