7 Cara Merawat Rice Cooker agar Awet dan Tak Cepat Rusak, Ibu Harus Tahu!

By Presi, Kamis, 21 Oktober 2021 | 06:30 WIB
Ilustrasi Cara Merawat Rice Cooker (Freepik)

NOVA.id - Rice cooker merupakan salah satu alat di dapur yang setiap hari kita gunakan.

Oleh karena itu, kita harus tahu cara merawat rice cooker yang benar agar tidak mudah rusak.

Jika kita jarang membersihkannya, sama seperti dengan alat elektronik lainnya, rice cooker pasti tidak akan awet.

Nah, agar rice cooker bisa awet, berikut ini tersedia 7 cara membersihkan rice cooker dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Cara Cepat Membersihkan Kerak Nasi di Panci Rice Cooker, Mudah Banget!

1. Jangan cuci beras di panci rice cooker

Mencuci beras di panci rice cooker bisa bikin rice cooker cepat rusak.

Pasalnya, saat mencuci beras, lapian antilengket pada panci rice cooker akan tergores oleh tekstur beras yang lkeras dan tajam.

Baca Juga: Stop Mencuci Beras Langsung di Panci Rice Cooker, Ini Alasannya!