NOVA.id – Yura Yunita terpilih sebagai penyanyi yang mengisi original soundtrack film animasi NUSSA.
Berjudul Merakit, Yura sukses merangkai bait demi bait lagu untuk meniupkan semangat dalam film ini.
Yura Yunita menjelaskan, salah satu inspirasi pembuatan lagu ini berangkat dari lika-liku perjalanannya berkarier.
Baca Juga: Bersama Komunitas Tunanetra, Konser Yura Yunita Banjir Air Mata
Penyanyi berusia 30 tahun ini pernah tenggelam dalam keterpurukan ketika banyak hal membatasi kreativitasnya dalam bermusik.
Pertemuannya dengan Delia, seorang anak disabilitas, mengingatkannya kembali akan pentingnya rasa syukur. Perjumpaan magis mereka kemudian mampu membuatnya bangkit dari keterpurukan.
Lagu ini memiliki relevansi yang kuat dengan film NUSSA, di mana karakter utamanya adalah seorang disabilitas.
Baca Juga: Cita-Cita Tercapai, Yura Yunita akan Pandu Acara Milik Sendiri
Namun, dalam keterbatasan yang membelenggunya, Nussa tetap memiliki semangat yang bergelora dalam menggapai angan-angan.
Ricky Manoppo, produser film NUSSA menceritakan bahwa dirinya terharu saat pertama kali mendengarkan lagu Merakit Yura mengiringi film NUSSA.
Dengan Merakit, diharapkan pesan dalam film NUSSA dapat menggaungkan gema yang lebih lantang.
Sehingga, tekad NUSSA dalam mewujudkan impian dapat menginspirasi banyak orang, termasuk sahabat disabilitas.
Bagi yang belum menyaksikan dan mendengarkan indahnya lagu Merakit, Jumat, (15/10) Visinema baru saja merilis video liriknya di kanal Youtube mereka.
Video lirik tersebut berisi special animation garapan Ryan Adriandhy, yang juga menjabat sebagai produser di film NUSSA.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)