Bahaya Minum Daun Sambiloto Sebagai Obat Herbal, Efeknya Serius!

By Ratih, Senin, 25 Oktober 2021 | 21:30 WIB
Bahaya daun sambiloto (Tribun Jogja)

NOVA.id - Daun sambiloto dikenal sebagai salah satu obat tradisional masyarakat Indonesia yang digunakan turun-temurun.

Belakangan, manfaat daun sambiloto juga dipercaya sebagai 'obat' Covid-19 yang ampuh menangkal virus.

Namun, di balik manfaat daun sambiloto, tersimpan bahaya daun sambiloto yang cukup serius.

Baca Juga: Ibu Harus Tahu, Mencuci Cangkang Telur Bisa Picu Bahaya Serius

Melansir Tribun Timur, daun sambiloto sendiri memiliki beberapa kandungan berikut ini:

-Kalsium dan natrium

-Falvonoid

-Minyak asiri (essential oil)

-Zat andrographolid

-Alkane, keton, aldehid, asam kersik dan dammar.

-Kalium

-Laktone

-Deoksiandrographolid, 14-deoksi-11, dan 12-didehidroandrographolid.

Baca Juga: Ikuti 4 Kebiasaan Ini Jika Tak Ingin Alami Bahaya Kanker Payudara

Namun jika dikonsumsi berlebihan, daun sambiloto bisa memicu beberapa bahaya:

1. Reaksi anafilaksis

Reaksi anafilaksis merupakan kondisi tubuh mengalami syok karena alergi yang berat.

Bahaya ini bisa terjadi ketika seseorang diberikan dosis daun sambiloto 10 miligram per kilogram berat badan.

Baca Juga: Cegah Bahaya Stroke, Lakukan 3 Kebiasaan Sehat dan Mudah Ini

2. Sakit kepala

Meskipun belum bisa dipastikan secara medis, namun ada baiknya jangan mengonsumsi daun sambiloto secara berlebihan.

Konsumsi daun ini terlalu banyak berhubungan dengan efek kelelahan pada tubuh sehingga menimbulkan sakit kepala.

Baca Juga: Stop, 3 Kebiasaan Ini Ternyata Bahaya Bikin Tubuh Jadi Bungkuk

3. Gangguan saluran pencernaan

Bahaya daun sambiloto yang terakhir adalah menimbulkan masalah pada saluran pencernaan.

Mulai dari mual, muntah, hingga kehilangan napsu makan.

Baca Juga: Stop Pakai Masker Berulang Kali, Bahaya Terpapar Virus dan Bakteri!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)