Tips Berbelanja Online, Jadi Konsumen yang Cerdas Sebelum Bertransaksi

By Annisa Octaviana, Jumat, 29 Oktober 2021 | 23:01 WIB
Ilustrasi Belanja Online (istock)

Testimoni dan Jejak Digital

Di era yang serba digital ini, semua hal dan aktivitas di internet akan terekam mulai dari informasi teks, gambar atau video. Untuk itu, penting bagi kita untuk mencari jejak digital dari toko atau akun yang akan anda beli. Kita harus tahu jejak digital konsumen lain yang pernah membeli produk dari toko tersebut, apakah banyak mendapatkan keluhan, bagaimana dengan harganya, atau seperti apa pelayanan yang diberikan.

Jangan Melakukan Pembayaran di Luar Platform

Transaksi pembayaran pada marketplace biasanya menggunakan rekening bersama untuk melindungi penjual dan pembeli. Rekening bersama melibatkan pihak ketiga untuk menunggu barang apakah sudah sampai ke pembeli. Setelah barang sampai, pembeli harus melakukan konfirmasi untuk melepaskan dana kepada penjual. Jika penjual meminta kita membayar melalui rekening pribadi, itu menandakan adanya pelindungan konsumen yang lemah.

 Baca Juga: Bye-bye Rasa Khawatir Berbelanja Online, Kini Kualitasnya Tak Diragukan