Jangan Sampai Terlewat! Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari Berlangsung Hari Ini

By Nana Triana, Kamis, 11 November 2021 | 13:48 WIB
Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari (Lazada Indonesia)

NOVA.id -- Situs e-commerce Lazada Indonesia kembali menggelar festival belanja online akhir tahun, Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari. Festival belanja tersebut berlangsung selama seharian penuh, hari ini, Kamis (11/11/2021). 

Lazada memanjakan konsumen dengan bonus dadakan berupa potongan harga sebesar Rp 1,1 juta. Bonus Dadakan merupakan salah satu program andalan festival belanja Lazada dan cara memperolehnya pun tidak rumit. 

Konsumen cukup membuka aplikasi Lazada Indonesia dan mengumpulkan voucher Bonus Dadakan di halaman muka pada periode 4-11 November 2021. Pada saat check out di momen Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari, total harga yang harus dibayar akan terpotong langsung sesuai nominal voucher yang terkumpul. 

Selain itu, Lazada juga memberikan gratis ongkos kirim (ongkir) ke seluruh Indonesia dan berbagai promo menarik yang memungkinkan konsumen memperoleh berbagai barang berkualitas dengan harga super low

Sebagai informasi, Lazada Indonesia merupakan e-commerce pelopor festival belanja online nasional. Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari merupakan salah satu tradisi akhir tahun yang diselenggarakan Lazada Indonesia.

Baca Juga: Jo Malone dan Lazada Hadirkan Pengalaman Belanja Online Scent-sational

Executive Director Lazada Indonesia Ferry Kusnowo mengatakan, Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari merupakan festival belanja Lazada yang paling dinantikan oleh para konsumen di Indonesia.

"Berlangsung hanya selama satu hari penuh, Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari pastikan konsumen memperoleh diskon terbesar untuk berbagai barang kebutuhan dan keinginan mereka, baik dari mitra seller usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) maupun mitra brand ternama kami,” ujarnya. 

Dalam rangka menambah kebahagiaan  bagi para konsumen Indonesia, jelang festival belanja Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari tahun ini, konsumen juga dapat menikmati konser virtual tahunan Lazada 11.11 Super Show. 

Konser tersebut menghadirkan happiness ambassador pertama Lazada, yakni  grup K-pop SEVENTEEN. Konser virtual Lazada 11.11 Super Show berlangsung pada Rabu (10/11/2021) pada pukul 19.00 hingga tengah malam. Konser disiarkan melalui channel LazLive di aplikasi Lazada, platform YouTube Live, Facebook Live, dan TikTok Live Lazada, serta tiga stasiun TV nasional seperti SCTV, RCTI dan Indosiar.

Selain SEVENTEEN, Lazada 11.11 Super Show juga akan menghadirkan penampilan oleh AgnezMo, Tiara Andini, Via Vallen, dan sederet artis ternama lainnya.

Baca Juga: SEVENTEEN Didapuk Sebagai Lazada Happiness Ambassadors Pertama

Tak hanya itu, dalam konser tersebut ada berbagai macam kuis dan permainan seru dengan grand prize mobil. Dengan menghadirkan konser tersebut, Lazada ingin menemani proses belanja sekaligus menghibur konsumen sambil mempersiapkan diri untuk check-out barang-barang kebutuhan dan keinginan mereka.

Secara singkat, berikut 11 hal membahagiakan yang sayang untuk dilewatkan konsumen,  di festival belanja Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari.

  1. SEVENTEEN jadi Happiness Brand Ambassador Lazada pertama! SEVENTEEN dan maskot Lazada, Lazzie bakal nemenin happy moment-mu selama Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari!
  2. New Look, New Lazzie! Lazzie makin gaya dengan tampilan barunya
  3. Saksikan Livestream Lazada 11.11 Super show, 10 November 2021 jam 19.00 WIB - selesai. Bertabur bintang dari SEVENTEEN, Agnez Mo, Tiara Andini, Via Vallen, dan lainnya. Tonton di kanal LazLive di aplikasi Lazada, platform media sosial Lazada dan 3 stasiun TV nasional.
  4. Buka aplikasi Lazada di 4-11 November dan kumpulkan Bonus Dadakan hingga Rp1,1 juta. Gunakan hanya di 11 November 2021
  5. Add To Cart barang incaran dari sekarang. Tau kan, kalau window shopping bisa meningkatkan hormon dopamin yang bikin kita happy?
  6. Masih ada kesempatan buat ikut TikTok Hashtag Challenge dengan total hadiah Rp20 juta. Rekam shuffle dance-mu dengan #LazadaGetLow dari 18 Oktober – 11 November
  7. Nantikan Crazy Flash Sale dari harga Rp. 1, hanya di 11 November
  8. Nikmati diskon hingga 85 persen di Crazy Brand Mega Offer. Check out barang branded favoritmu di 11 November jam 00:00–02:00 WIB dan 19:00–24:00 WIB
  9. Dapatkan lebih banyak voucher dan hadiah uang tunai puluhan juta. Ikuti acara tebak harga Guess It di kanal LazLive Jam 19.00–23.00 WIB di 7–9 November
  10. Pakai promo gratis ongkir se-Indonesia
  11. Jangan lupa, untuk memanfaatkan beragam metode pembayaran yang bikin kantong makin happy!

Baca Juga: Di Tengah Pandemi, Lazada Pesta Gajian Hadir Tawarkan Diskon Hingga 80 Persen

Ferry berharap, dengan dihadirkannya festival belanja ini, Lazada akan menjadi  pilihan utama destinasi belanja online bagi seluruh konsumen Indonesia. 

“Kami yakin dengan kembali dihadirkannya festival belanja Lazada 11.11 Diskon Terbesar Satu Hari, Lazada dapat memberikan pengalaman belanja online terbaik, serta dapat menjangkau lebih banyak konsumen di Indonesia melalui berbagai penawaran menarik yang sayang untuk dilewatkan," tutup Ferry.