Skincare Berlebihan Bisa Bikin Skin Barrier Rusak, Kenali 5 Gejalanya Ini

By Ratih, Selasa, 16 November 2021 | 05:30 WIB
Ilustrasi merawat skin barrier (iStockphoto)

NOVA.id - Skin barrier adalah lapisan pertama kulit yang berfungsi melindungi kulit dari berbagai masalah, mulai dari paparan sinar UV, radikal bebas hingga alergi.

 

Tidak merawat kulit wajah atau justru terlalu banyak menggunakan produk skincare bisa membuat skin barrier rusak.

Berikut ini adalah 5 tanda kita perlu menjaga kesehatan kulit wajah:

Baca Juga: Bukan Cuma Skincare, Air Mawar Bermanfaat untuk Perawatan Rambut

1. Eksim 

Eksim yang sering disebut juga dermatitis atopik, umumnya terjadi ketika kita masih kecil. Namun tidak menutup kemungkinan orang dewasa pun bisa mengalaminya.

Melansir dari Web MD, eksim akan membuat kulit terasa gatal, bersisik dan berwarna kemerahan.

Biasanya penyakit kulit ini terjadi di bagian lipatan seperti siku, lutut atau pergelangan tangan.

Apabila tiba-tiba mengalaminya, bisa jadi skin barrier-mu rusak karena eksim.

Segeralah berobat ke fasilitas kesehatan untuk mendapatkan pengobatan lebih lanjut.

Baca Juga: Review Skincare Viral, Bikin Wajah Awet Muda Mampu Hilangkan Kerutan