Dikabarkan Menyebar Lebih Cepat dari Varian Delta, Virus Corona Omicron Mempunyai Gejala Sangat Ringan

By Alsabrina, Selasa, 30 November 2021 | 07:30 WIB
(Ilustrasi) Omicron, virus corona varian terbaru yang sedang mewabah. (appledesign)

"Gejala itu sangat mirip infeksi virus umum. Dan karena kami belum melihat pasien Covid-19 selama 8-10 minggu terakhir, kami memutuskan untuk melakukan tes," katanya.

Hasil tes keluar, dan ternyata pasien tersebut dan keluarganya positif Covid-19.

Di hari yang sama, ada lebih banyak pasien datang dengan gejala yang sama seperti pasien sebelumnya.

Baca Juga: Cara Mengatasi Kelelahan Setelah Sembuh dari Covid-19, Segera Lakukan Hal Ini

Di saat itulah Coetzee menyadari bahwa ada sesuatu yang baru dari Covid-19.

Sejak saat itu, setiap hari minimal ada 2-3 pasien dengan gejala yang sama dan hasil tes Covid-19 positif.

"Kami melihat banyak pasien Covid-19 yang terpapar varian Delta selama gelombang ketiga."

Baca Juga: Pandemi Belum Usai, Muncul Covid-19 Varian Baru Botswana yang Disebut Lebih Kebal Vaksin