Ibu Mertua Meninggal Dunia, Inul Daratista Berduka: Tuhan, Kasih Surga Buat Mama

By Presi, Jumat, 3 Desember 2021 | 11:14 WIB
Inul Daratista mengunggah foto kebaktian mendiang ibunda Adam Suseno. (Instagram)

NOVA.id - Kabar duka datang dari keluarga pedangdut Inul Daratista.

Pada Rabu (01/12), ibu mertua Inul Daratista, Yuliani meninggal dunia.

Berita duka itu diumumkan langsung oleh Inul Daratista di akun Instagram pribadinya.

Baca Juga: Ameer Azzikra Tutup Usia, Nadzira Shafa Tulis Kalimat Haru untuk Sang Suami: Allah Lebih Sayang

Dalam unggahan tersebut, terlihat peti jenazah berwarna putih dengan foto sang ibu mertua di depannya.

Saat itu, Inul Daratista dan sang suami, Adam Suseno mengenakan pakaian berwarna putih.

"Ibu dari Adam, suami saya, meninggal tadi pagi dini hari," tulis Inul Daratista dikutip dari TribunStyle.

 Baca Juga: Inul Daratista Blak-blakan Sudah Mulai Ajarkan Anak Cara Investasi Sejak Dini