Ibu Harus Tahu, Ini 5 Cara Menghilangkan Noda Kuning di Gigi agar Kinclong Lagi

By Alsabrina, Minggu, 12 Desember 2021 | 08:00 WIB
Cara memutihkan gigi secara alami (istock) (Winggi)

NOVA.id - Banyak orang yang mengkur kebersihan dirinya dari kebersihan gigi. 

Ini karena gigi dikatakan sebagai jendela untuk kepribadian kita. 

Gigi yang bersih tentu membuat kita lebih percaya diri untuk bertemu dengan orang banyak. 

Baca Juga: Cara Memutihkan Gigi dengan Baking Soda, Ampuh dan Langsung Kinclong!

Namun kebersihan dan kesehatan gigi rentan terganggu karena beberapa hal. 

Salah satu faktor penyebab gigi yang putih menjadi kusam yakni makanan yang kita makan. 

Makanan tertentu bisa menodai enamel (lapisan luar gigi). 

Baca Juga: Mau Tahu Cara Memutihkan Gigi Pakai Baking Soda? Ini Langkah Mudahnya

Serta saat terjadinya akumulasi plak bisa menyebabkan gigi menjadi kuning. 

Untuk mengembalikan senyum cemerlang kita, ada solusi agar gigi yang kuning kembali bersih. 

Jika kita tak sempat untuk pergi ke dokter gigi, kita bisa melakukan perawatan gigi dirumah dengan bahan-bahan yang memiliki khasiat terbaik. 

Berikut bahan rumahan yang bisa membantu kita menghilangkan kusam pada gigi, melansir time of india. 

Baca Juga: Cara Memutihkan Gigi Memakai Kayu Manis, Pasti Ampuh Banget!

1. Minyak kelapa 

Ternyata minyak kelapa bisa membersihkan gigi. 

Caranya dengan berkumur dengan minyak kelapa selama lima menit. 

Kita juga bisa menambahkan beberapa tetes minyak kelapa ke sikat gigi dan menyikatnya selama lima menit. 

Kemudian setelah itu bilas dan lihat hasilnya. 

Baca Juga: Wow, Cara Menghilangkan Karang Gigi Cukup 5 Menit Cuma Pakai Ini!

2. Cuka apel 

Bahan ini memiliki senyawa seperti asam asetat, potasium, dan magnesium yang bisa membunuh bakteri jahat dan juga mencegah plak. 

Kandungan pH dalam cuka apel juga mampu menghilangkan noda dari gigi. 

Caranya dengan menggosokkan cuka apel selama dua menit dan kemudian bila dengan air bersih. 

Baca Juga: Cara Menghilangkan Suara Serak Pakai 4 Bahan Alami, Dijamin Ampuh!

3. Kulit lemon

Lemon memiliki zat pemutih alami dan kulit lemon bisa dimanfaatkan untuk membersihkan gigi kita. 

Gosok kulit lemon ke gigi dan bilas setelahnya. 

Baca Juga: Cuma Modal Lemon, Begini Cara Memutihkan Selangkangan, Pasti Ampuh!

 

 

4. Stroberi 

Bagi kita yang suka makan buah cantik ini, ada kabar baik. 

Ternyata menggosok atau mengonsumsi stroberi bisa memutihkan gigi secara alami.

Ini berkat kandungan antioksidan di dalamnya. 

Baca Juga: Rajin Konsumsi 3 Buah Ini Sehari-hari Ternyata Bisa Memutihkan Gigi

5. Bubuk baking soda

Sudah menjadi rahasia umum jika baking soda bisa berkhasiat untuk membersihkan gigi. 

Caranya campurkan sedikit baking soda dengan air, kemudian oleskan campuran yang sudah menjadi pasta tersebut pada sikat gigi. 

Sikatkan pada gigi kita sekitar satu menit kemudian bilas. 

Baca Juga: Cara Memutihkan Gigi dengan Baking Soda, Ampuh dan Langsung Kinclong!

Untuk menjaga kesehatan gigi, hal utama yang harus dilakukan yakni melakukan pengecekan setiap 6 bulan sekali ke dokter gigi. 

Namun untuk menjaga kebersihan secara harian, tidak ada salahnya mengikuti tips di atas. 

Selamat mencoba! 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)