Alasan Cerai Terungkap, Kini Aldi Bragi Wajib Nafkahi Ririn Dwi Ariyanti Rp20 Juta per Bulan

By Ratih, Sabtu, 1 Januari 2022 | 06:30 WIB
Alasan Ririn Dwi Ariyanti dan Aldi Bragi bercerai (dok. instagram/ririndwiariyanti & Tabloid NOVA)

NOVA.id - Pasangan Ririn Dwi Ariyanti dan Aldi Bragi resmi bercerai pada Kamis (30/12) kemarin.

Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengabulkan permohonan cerai Aldi Bragi dan memutuskan hak asuh anak jatuh pada Ririn.

Riri Purba, kuasa hukum Ririn Dwi Ariyanti akhirnya mengungkap penyebab perceraian pasangan ini.

Baca Juga: Resmi Bercerai dari Aldi Bragi, Hak Asuh Anak Jatuh ke Tangan Ririn Dwi Ariyanti 

Ia menjelaskan bahwa perselisihan menjadi akar konflik dalam rumah tangga mereka.

"Jadi penyebab perceraian ini adalah perselisihan yang terus menerus yang menyebabkan pertengkaran sehingga tidak ada harapan untuk hidup sebagai suami istri."

"Hal ini tercermin dari fakta bahwa mereka tidak sekamar, tidak lagi berhubungan layaknya suami-istri selama bertahun-tahun," ujarnya, dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Lama Bungkam, Ternyata Ini Alasan Ririn Dwi Ariyanti Pilih Cerai dari Aldi Bragi

Lebih lanjut, akar perselisihan tersebut karena Aldi Bragi dinilai memiliki pola pengelolaan keuangan yang buruk sehingga kliennya kerap bertengkar.

"Permasalahan yang ada sehingga menjadi pertengkaran dan tidak dapat lagi hidup rukun lagi dalam rumah tangga. Salah satunya mengenai masalah keuangan."

"Tapi bukan mengenai kondisi keuangan Aldi. Karena sebelum menikah pun Ririn sudah memaklumi," sambung Riri.

Baca Juga: Jika Resmi Cerai dari Ririn Dwi Ariyanti, Aldi Bragi Harus Angkat Kaki dari Rumah yang Ditinggalinya

Selain memutus cerai dan memberikan hak asuh anak pada Ririn, Pengadilan Agama Jakarta Selatan juga mengatur nafkah yang harus diberikan Aldi setelah bercerai dari Ririn.

Menurut keterangan Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah, Aldi diwajibkan memberi nafkah sebesar Rp 20 juta.

"Menghukum kepada pemohon untuk memberikan nafkah selama masa idah Rp 30 juta rupiah. Kemudian mutah sebesar Rp 20 juta rupiah," ujarnya, dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Terungkap, Ternyata Ini Alasan Ririn Dwi Ariyanti dan Aldi Bragi Cerai

Kendati sudah berpisah, Ririn Dwi Ariyanti tetap mengizinkan Aldi Bragi menemui ketiga anak mereka.

Aldi Bragi dan Ririn Dwi Ariyanti menikah di Hotel Crowne Plaza, Jakarta Selatan pada 11 Juli 2010.

Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai tiga anak, yakni dua perempuan dan satu laki-laki.

Baca Juga: Titisan Nyai Ratu Kidul Terawang Kisruh Rumah Tangga Dhena Devanka dan Jonathan Frizzy, Singgung Soal Ririn Dwi Ariyanti

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)