2. Hemat energi selama musim kemarau
Semakin tinggi plafon atau langit-langit, semakin dingin pula ruangan di rumah kita.
Saat musim kemarau tiba, kita dapat menghemat penggunaan AC karena rumah sudah memiliki ventilasi yang baik.
Kita juga bisa menambahkan kipas angin yang menempel di plafon, selain menambah kesejukan kipas angin juga bisa menjadi dekorasi yang elegan.
3. Desain serbaguna
Jika Sahabat NOVA adalah pecinta desain interior, akan sangat mudah bagi kita untuk mendesain ruangan dengan plafon tinggi.
Sahabat NOVA bisa menggunakan lampu gantung kontemporer atau retro, kipas angin, atau instalasi seni yang bisa digantung di langit-langit.
Ini akan menambah nilai estetika dari rumah yang kita tempati.
Baca Juga: 6 Kiat Membuka Bisnis Ghost Kitchen Bagi Pemula, Patut Dicoba!
4. Cahaya alami
Dengan memiliki langit-langit yang tinggi, otomatis semakin banyak jendela dan sumber cahaya yang akan didapat.