NOVA.id - Drama Korea Snowdrop yang dibintangi Jisoo Blackpink dan Jung Hae akan memasuki episode terakhir pada Minggu (30/01) ini.
Episode 15 dan 16 akan dirilis secara bersamaan dan menjadi penutup serial tersebut.
Snowdrop sendiri sempat menjadi kontroversi dan dikecam karena dinilai mendistorsi sejarah negara Korea Selatan.
Namun di beberapa episode akhir, rating yang didapat Snowdrop kembali merangkak naik.
Dengan berakhirnya drama ini, Jisoo Blackpink membagikan beberapa cerita mengenai proses syuting dan pekerjaan di balik layar.
Salah satunya adalah properti favorit yang ia kenakan selama berperan menjadi Young Ro.
Young Ro adalah seorang mahasiswi universitas yang mengalami sejumlah permasalahan serius.
Menurut Jisoo, properti dalam Snowdrop yang jadi favoritnya adalah pesawat kertas Young Ro.
Jisoo menyebut properti tersebut paling mengesankan.
Baca Juga: Sinopsis Snowdrop Episode 14, Hubungan Su Ho dan Young Ro di Tengah Keadaan Genting
"Properti syuting yang paling mengesankan untukku adalah pesawat kertas."
"Young Ro menggunakan dan menerbangkan banyak pesawat kertas sampai hal tersebut menjadi simbol dari dirinya, maka hal itu menjadi penting bagi diriku," ujarnya, dilansir dari Tribunnews.