"Ada tas, logam mulia, mobil. Terus aku balas aja, itu yang dulu kan. Dari mbak itu, bohong itu. Aku takut temenku ketipu juga gitu, lho. Aku telepon temen aku dia bilang enggak itu nipu tuh, ya pasti makanya aku info aja gitu," jelasnya.
Namun, si penipu itu bersikukuh bahwa barang yang ia tawarkan benar adanya.
Beruntung, berkaca dari masa lalu yang dua kali pernah tertipu online juga, sekarang Paula lebih hati-hati.
Sehingga alih-alih menerima tawaran tersebut, Paula malah memancing si penipu dengan pertanyaan jebakan yang dijawab salah.
Tak puas hati, dia terus berusaha agar si penipu itu mau mengangkat teleponnya. Sayangnya, nyali penipu itu seakan keburu ciut hingga tak lagi membalas pesannya.
"Ini bahaya banget, lho. Kalau aku sih sudah pasti enggak mungkin banget lah (ketipu lagi) ya. Soalnya dulu ada yang gini juga, ngaku teman modusnya lagi galang dana. Aku lagi ribet jadi aku transferin saja,” sambungnya.
Tapi, dengan kejadian itu, Paula jadi lebih waspada jika terjadi kasus serupa.
Baca Juga: Baim Wong Beri Uang Jajan Paula Verhoeven Rp200 Juta, Raffi Ahmad: Setahun Sekali Itu!
"Jadi hati-hati, ini tuh berbahaya banget yang mengatasnamakan KPKNL. Ini juga pasti pakai nomor abal-abal yang gonta ganti segala macam," tutupnya.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)