Anggia Novita Ingin Punya Suami Tajir, Blak-blakan Bandingkan dengan Ferry Irawan: yang Kemarin Kurang

By Ratih, Sabtu, 19 Maret 2022 | 17:33 WIB
Anggia Novita, Ferry Irawan dan Venna Melinda. (Kolase Youtube Anggia Novita/instagram ferryirawan)

NOVA.id - Setelah kabar bahagia Venna Melinda dan Ferry Irawan, kini giliran Anggia Novita.

Mantan istri Ferry Irawan itu telah move on dan ingin menemukan tambatan hati baru.

Sebagai informasi, Ferry dan Anggia bercerai pada Kamis (07/10) lalu.

Hanya berselang beberapa bulan, Ferry mengumumkan hubungan spesialnya dengan Venna Melinda.

Venna Melinda dan Ferry Irawan juga telah mengikat janji suci pada 7 Maret 2022 lalu.

Di sisi lain, pemberitaan mengenai Anggia jarang terdengar.

Hanya saja, perempuan kelahiran 3 November itu pernah menyindir Ferry saat awal berpacaran dengan Venna Melinda.

Bantah hidupnya sulit setelah ditinggal Ferry, Anggia kini mendadak bicara soal calon suami.

Ia pun menyebut kekayaan sebagai salah satu syarat penting.

Baca Juga: Ferry Irawan Langgar Sumpahnya Sendiri, Elma Theana Ungkap Kekecewaan Berat: Ucapan Dia yang Kita Pegang

Anggia menginginkan sosok suami yang kaya, keren dan pintar.

"Yang kaya dong, keren dan pinter," ujarnya, dilansir dari Banjarmasin Post.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa mantan suaminya yang lalu menurutnya masih kurang kaya.

"Yang kemarin (Ferry) kurang," ungkapnya.

Tak hanya itu, Anggia Novita juga berharap punya suami yang bertanggung jawab dan menjadi imam yang baik untuknya.

"Bisa bertanggung jawab, menjadi imam yang baik, dan benar-benar tidak munafik," sambungnya.

Sedikit curhat, Anggia kini menegaskan bahwa ia yang menggugat cerai Ferry Irawan.

"Semuanya saya yang menceraikan, saya yang bawa lawyer. Karena dia sudah pergi dari rumah saya, jadi saya ceraikan dia."

"Waktu dia pergi semua barang sudah dibawa pergi semua, sejak saya kena struk saya sakit covid barang dia sudah tidak ada satu pun di rumah saya bahkan jaket pun dia minta semuanya," pungkasnya.

Baca Juga: Baru Ketahuan, Venna Melinda Harus Belajar Sabar Hadapi Penyakit Ferry Irawan

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)