Adhisty Zara: Aku Sudah Enggak Percaya Siapa-Siapa Lagi Sekarang

By Siti Sarah Nurhayati, Kamis, 24 Maret 2022 | 12:34 WIB
Adhisty Zara (dok. Instagram/zaraadhsty)

NOVA.id - Usia 18 tahun bisa dibilang usia akhir remaja yang tengah aktif-aktifnya bersosialisasi.

Menyudahi masa SMA, dan bertemu kawan baru di perguruan tinggi atau pun tempat bekerja. Namun, hal ini tak terjadi pada Adhisty Zara.

Aktris remaja yang akrab di sapa Zara ini justru menutup diri dari lingkungan sekitar dan pilih diam di rumah jika tak ada kepentingan. Mengapa demikian?

Hal ini tampaknya imbas dari pelajaran hidup atau masalah yang pernah membelenggunya.

Seperti diketahui, dara yang kini berambut pendek ini sempat mengundang kontroversi panas kala dua video tak senonohnya tersebar di Instagram.

Saat itu, Zara langsung “hilang” di media sosial dan banjir rundungan.

Tampaknya, bukan hanya dari warganet saja, segala macam tuduhan juga turut dilontarkan teman-temannya.

Akhirnya, adik Iqbaal Ramadhan di film Dilan 1990 (2019) ini mengalami krisis kepercayaan.

“Sahabat aku cuma dua, pertama Shalom, yang kedua Rizky Fauzan namanya. Aku sudah enggak percaya siapa-siapa lagi sekarang," ucap Zara di YouTube Gritte Agatha.

Baca Juga: Adhisty Zara Aktif Lagi di Instagram, Ernest Prakasa: Welcome Back

"Aku tuh orangnya sudah sampai enggak pernah main ke luar,” sambungnya. 

Segala kejadian yang pernah menimpanya juga membuat pemenang kategori Pemeran Anak-Anak Terbaik di Indonesian Movie Actors Awards 2019 ini akhirnya memiliki pandangan begitu dalam mengenai arti pertemanan.

Katanya, bagi Zara, teman adalah mereka yang selalu ada, mendukung, dan memberikan nasihat yang baik kala temannya tengah terpuruk.

“Tanpa nge-judge kita, tanpa menyalahkan tapi dia ngingetin. Kan beda ya, nyalahin sama ngingetin,” jelasnya.

Tak hanya itu, Zara yang sedari kecil sudah berkecimpung di dunia hiburan kini lebih sensitif dalam hal pertemanan.

Pasalnya, dia sudah banyak bertemu dengan berbagai macam orang yang memiliki sifat berbeda-beda.

Pemeran Utama Wanita Terfavorit di ajang Indonesian Movie Actors Award 2020 ini juga tak ingin lagi terjebak pada lingkup pertemanan yang tak sehat. 

Misalnya, hanya dimanfaatkan, hanya memandang status sosial, hanya ada saat bahagia saja, dan malah menyalahkan di saat dirinya terperosok dalam lubang “masalah”.

“Ketika kita ada masalah tiba-tiba ngilang atau enggak mau ikut campur,” katanya gemas.

Baca Juga: Akun Instagram Adhisty Zara Mendadak Hilang, Diduga Buntut Video Viral dengan Okin

Meski demikian, kini Zara bersyukur sebab masih memiliki dua sahabat, serta keluarga yang selalu tulus mendukungnya di segala situasi dan kondisi.

Sambil tersenyum, pemain film Dua Garis Biru (2019) ini menambahkan, “Aku mau hidup tanpa merugikan orang lain dan selalu bawa hal-hal yang positif aja deh, ke lingkunganku.”

Salut!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)