Jenius Ajak Masyarakat Buat Langkah Kecil demi Kebiasaan Finansial Lebih Baik

By Dinni Kamilani, Selasa, 26 April 2022 | 15:01 WIB
Jenius Luncurkan Program #langkahkecilhariini, Ajak Masyarakat Digital Savvy Buat Langkah Kecil demi Kebiasaan Finansial Lebih Baik ()

Dalam mewujudkan tujuan finansial tersebut, terdapat lima tantangan yang sering dihadapi, yaitu pengeluaran tidak terduga atau kebutuhan darurat (35%), promo dan online shopping (32%), ajakan untuk jajan dan FOMO (Fear of Missing Out) (15%), belum konsisten dan disiplin (9%), dan keinginan untuk jalan-jalan (5%).

Baca Juga: Pintar Atur Emosi Saat Program KB Kebobolan, Cepat Lakukan 3 Hal Ini!

“Jenius percaya bahwa demi mewujudkan kondisi finansial yang sehat dapat dimulai dari langkah-langkah kecil yang positif. Karena itu, Jenius hadir menemani setiap langkah kecil dalam keseharian masyarakat digital savvy melalui sederet fitur inovatif yang dapat membantu penggunanya untuk terus melangkah, menciptakan kebiasaan yang lebih baik, dan mencapai tujuan hidupnya. Langkah kecil untuk mencapai kebiasaan finansial yang baik mulai dari mengatur cashflow, menabung, hingga investasi,” jelas Waasi.

Masyarakat digital savvy juga dapat memulai langkah kecil bersama Jenius untuk selalu belajar berbagai hal, membangun koneksi, dan memiliki semangat berkokreasi dengan Jenius Co.Create, sehingga bisa mendapat ilmu baru dan membangun kebiasaan yang baik dalam hidup.

Melalui kolaborasi bersama dua teman Jenius, yaitu Sophia Latjuba dan Eva Celia, Jenius akan berbagi inspirasi dari berbagai cerita pengguna mencapai mimpi mereka dalam hidup dan keuangan, serta membuat langkah bersama Jenius.

Baca Juga: Ajak Ibu-ibu Kader Kesehatan Melek Finansial, Allianz Gelar Kuliah Whatsapp Tentang Pengelolaan Keuangan Keluarga

 

“Mengambil langkah kecil untuk mewujudkan kebiasaan dan kehidupan yang lebih baik adalah sebuah keberanian. Sehingga saat kita berhasil mencapai dan mengapresiasi langkah kecil tersebut, kita akan terdorong untuk terus mengambil langkah berikutnya hingga menjadi langkah besar dan semakin dekat dengan tujuan kita,” terang Adjie Santosoputro, Praktisi Mindfulness.

Kata Adji, salah satu hal yang dapat dilakukan untuk memulai langkah kecil tersebut adalah dengan menyadari bahwa setiap momen dalam hidup kita adalah fresh moment yaitu momen yang bisa kita gunakan untuk menjadi manusia baru yang lebih baik.

Hal ini akan mendorong kita untuk menggunakan waktu atau momen yang ada dengan sebaik mungkin

Masih membawa semangat dari program #langkahkecilhariini, Jenius juga berkolaborasi dengan Dompet Dhuafa dan Anak Yatim untuk mendorong masyarakat digital savvy membuat langkah kecil untuk kebaikan di bulan Ramadan. Melalui kolaborasi dengan Dompet Dhuafa, Jenius akan melipatgandakan donasi paket makanan berbuka/sahur kaum duafa.

Baca Juga: Berkaca dari Our Beloved Summer, Yuk Diskusikan 5 Topik Finansial Ini Sebelum Menikah

Untuk setiap donasi yang diberikan dengan jumlah minimal Rp30.000, Jenius akan melipatgandakannya agar semakin banyak kaum duafa yang menerima donasi dari para pengguna. Program spesial double donation ini berlaku dengan pembayaran menggunakan Jenius Pay di situs Dompet Dhuafa.

“Dengan diluncurkannya program #langkahkecilhariini, kami harap dapat menjadi pendorong bagi masyarakat digital savvy untuk bersama-sama bergerak maju dan merayakan langkah kecil menuju capaian hidup dan finansial yang lebih baik,” tutup Waasi.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)