Ayah Halilintar Disebut Ikut Aliran Sesat, Keluarga Angkat Bicara

By Presi, Minggu, 15 Mei 2022 | 11:01 WIB
Keluarga Gen Halilintar (instagram)

NOVA.id - Belakangan ini, keluarga Halilintar diterpa isu miring.

Ayah Halilintar, Anofial Asmid dituding mengikuti ajaran sesat bernama Darul Arqam.

Diketahui sebelumnya heboh di TikTok, akun @randommpost31 mencuit soal dugaan aliran dana keluarga Gen Halilintar.

Pembuat konten itu mengatakan bawah sumber kekayaan keluarga Gen Halilintar berasal dari organisasi Darul Arqam.

Terkait hal ini, adik Anofial, Febrian Amanda buka suara.

Febrian memang belum mendapat informasi langsung.

Namun, ia yakin kalau Darul Arqam yang diikuti Anofial Asmid bukanlah aliran sesat.

"Saya bisa katakan Darul Arqam bukan ajaran yang seperti disebutkan itu. Sekarang ini ajaran tersebut juga sudah tidak ada di Indonesia ataupun Malaysia," beber Febrian, dilansir dari Tribunstyle, Sabtu (14/05).

Febrian mengatakan, Darul Arqam sama seperti tarikat lainnya.

 Baca Juga: Gen Halilintar Disindir Tak Kunjung Jenguk Ameena Anak Aurel, Atta Halilintar Bongkar Alasannya

 

"Selain itu tidak ada yang salah sama Darul Arqam. Sama seperti tarikat lainnya yang ingin mendekatkan diri kepada Allah," sambungnya.

Ia lantas menegaskan kalau Anofial Asmid sama sekali tak mengikuti aliran sesat.

"Ya, tentu kita kaget dan tidak tahu, isu dan berita itu kan bisa dipelintir. Kalau itu yang dikatakan sesat itu bukan, ya," tandasnya.

Sebelumnya, Atta Halilintar juga sempat bersuara terkait isu yang menimpa ayahnya ini.

Atta Halilintar terlihat santai dan tak terlalu ambil pusing.

Atta mengaku tak banyak tahu akan hal tersebut.

Pasalnya, menurutnya, sang ayah selalu mengajarkan hal-hal positif sedari ia kecil.

"Waduh kalau itu nggak tahu ya. Kalau saya diajarinnya dari kecil yang baik-baik."

"Diajarin tentang mengasihi orang, mengasihi keluarga, mengasihi orang tua, baik pada sesama, terus budi pekerti," ujar Atta dikutip TribunStyle dari YouTube Intens Investigasi, Selasa (10/05).

Baca Juga: Disebut Cari Perhatian oleh Netizen Gegara Salat di Jalanan, Atta Halilintar Buka Suara

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)