Tak Cuma Bikin Puas, Hubungan Intim Juga Bisa Sembuhkan Penyakit Ini

By Ratih, Rabu, 1 Juni 2022 | 21:00 WIB
Ilustrasi posisi seks untuk perempuan umur 40 tahun (eclipse_images)

NOVA.id - Hubungan intim merupakan aspek penting dalam sebuah hubungan.

Dengan bercinta, pasangan bisa menjalin kedekatan emosional dan komunikasi yang lebih dalam.

Tentu, pasangan juga merasa puas setelah melakukan seks, apalagi jika bereksplorasi.

Namun selain itu, ada manfaat berhubungan intim lainnya yang tak banyak diketahui.

Manfaat berhubungan intim bagi kesehatan bisa menyembuhkan beberapa penyakit ini, lo.

1. Tekanan darah tinggi

Melansir GridHealth, banyak penelitian telah mendokumentasikan hubungan antara hubungan seksual secara khusus (bukan masturbasi) dan tekanan darah sistolik yang lebih rendah, angka pertama yang muncul pada tes tekanan darah.

Ini bisa jadi alternatif bagi penderita tekanan darah tinggi untuk menormalkan tekanan darah.

Perlu diingat sesi hubungan seks tidak dapat menggantikan obat penurun tekanan darah untuk mengontrol tekanan darah tinggi, tetapi mereka mungkin merupakan tambahan yang berguna.

Baca Juga: Waspada! Ini yang Bakal Terjadi Jika Lama Tak Berhubungan Intim dengan Pasangan

 

2. Serangan jantung

Aktivitas hubungan seks dapat membantu menjaga kadar hormon, seperti estrogen dan testosteron, tetap terkendali.