Sayangi Bumi Dengan 5 Rekomendasi Alat Rumah Tangga Ramah Lingkungan Ini

By Siti Sarah Nurhayati, Senin, 6 Juni 2022 | 15:34 WIB
Alat-alat rumah tangga yang ramah lingkungan. (freepik.com)

Gambas kering atau biasa disebut dengan shower puff dapat juga digunakan untuk kulit agar tubuh menjadi lebih bersih setelah mandi. Kamu bisa menemukan gambas kering yang terbuat dari bahan organik yang lebih dikenal dengan loofah.

3. Sabut kelapa cuci piring

Sabut kelapa yang digunakan untuk cuci piring bisa menjadi salah satu alternatif terbaik jika kamu ingin menggunakan alat rumah tangga yang ramah lingkungan.

Pasalnya, sabut kelapa cuci piring diklaim lebih aman digunakan untuk mencuci piring ketimbang spon cuci piring pada umumnya. Selain itu, bahannya pun akan membuat tangan lebih lembut dari spon biasa meski daya bersihnya lebih bagus spons biasa.

4. Robot Vacuum Cleaner

Alat rumah tangga ramah lingkungan yang wajib Anda pertimbangkan adalah robot vacuum cleaner. Alat satu ini dapat membersihkan rumah tanpa membuat Anda capek karena sudah dilengkapi dengan teknologi canggih.

Kita hanya perlu menekan tombol pada alat kebersihan ini dan robot vacuum cleaner akan membersihkan seluruh rumah secara otomatis. Lebih menariknya, kita tak perlu repot mengawasi alat canggih satu ini karena alat ini akan berhenti ketika rumah dirasa sudah bersih.

Baca Juga: Upaya PT Ajinomoto Indonesia Capai Zero Waste: Praktik Sirkular Ekonomi Ciptakan Proses Produksi Ramah Lingkungan

 

5. Pelindung dari gigitan nyamuk

Salah satu cara untuk mengusir nyamuk di rumah, biasanya menggunakan obat nyamuk semprot atau obat nyamuk bakar. Namun, kini, ada salah satu alat rumah tangga ramah lingkungan yang mampu melindungi kita dari gigitan nyamuk.

Pelindung gigitan nyamuk satu ini dilengkapi dengan lampu dan kipas yang akan menjadi daya tarik nyamuk. Lampu dan kipas yang ada pada alat ini tidak menimbulkan suara atau cahaya berlebih sehingga dapat memperdaya nyamuk lebih mudah. Desain dari perangkap nyamuk elektrik ini juga begitu futuristik sehingga cocok untuk menjadi hiasan kamar.

Itulah berbagai rekomendasi alat rumah tangga ramah lingkungan yang wajib kita miliki di rumah mulai sekarang. Dan kabar baiknya, semua alat-alat tersebut bisa dengan mudah kita dapatkan di e-commerce, salah satunya Shopee.

Lebih hematnya lagi, saat ini Shopee sedang mengadakan promo besar berupa kampanye belanja Shopee 6.6 Sale. Berbagai promo yang akan Anda dapatkan adalah Super Diskon dari 60%, Gratis Ongkir Xtra, dan Serba 30RB.

Bisa jadi sarana pintar atur uang juga, nih!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)