Gelar Kampanye #YakinSubur, Pusat Fertilitas Bocah Indonesia Ajak Masyarakat Peduli Kesuburan Sedari Dini

By Presi, Kamis, 9 Juni 2022 | 13:07 WIB
Pengambilan Tes AMH - Pusat Fertilitas Bocah Indonesia (Dok. Pusat Fertilitas Bocah Indonesia)

NOVA.id - Fertilitas atau bisa disebut juga dengan kesuburan merupakan salah satu faktor penting bagi setiap pasangan dalam mendapatkan keturunan.

Berdasarkan data Evaluasi Demographic and Health Surveys (DHS) yang dilakukan WHO pada 2004, diperkirakan ada lebih dari 186 juta perempuan usia subur yang pernah menikah di negara berkembang mengalami infertilitas.

Infertilitas menjadi suatu hal yang perlu kita perhatikan dan pedulikan sedari dini.

Kendati demikian, permasalahan tersebut masih dianggap tabu untuk diperbincangkan sehingga menyebabkan kurangnya pemahaman dan pengetahuan masyarakat mengenai kondisi kesuburan masing-masing.

Pusat Fertilitas Bocah Indonesia (PFBI) tergugah untuk menyuarakan kampanye #YakinSubur dalam upaya mengajak masyarakat untuk peduli sedari dini terkait masalah kesuburan.

#YakinSubur merupakan kampanye terbaru dari PFBI dengan menyasar para perempuan-perempuan hebat agar peduli terhadap kondisi kesuburannya.

Dalam hal tersebut, PFBI ingin menyukseskan kampanye dengan menyuguhkan paket pemeriksaan dasar, yakni Paket #YakinSubur.

Paket ini merupakan pemeriksaan hormon Anti Mullerian Hormone (AMH) dengan melakukan pengambilan darah dari lengan yang hanya memakan waktu 3 menit untuk mengetahui cadangan sel telur sebagai salah satu proses pemeriksaan kesuburan.

Paket #YakinSubur terdiri dari 2 jenis paket yaitu Yakin Subur dan Yakin Subur++.

Baca Juga: 3 Tahun Berdiri, Pusat Fertilitas Bocah Indonesia Telah Berjuang Bersama Lebih dari 5.000 Pasangan

Untuk paket Yakin Subur terdiri dari pemeriksaan AMH dan mendapatkan free konsultasi online dengan dokter spesialis Obgyn.

Sementara Paket Yakin Subur++ terdiri dari pemeriksaan AMH, Analisa Sperma, dan free konsultasi online dengan dokter spesialis obgyn/andrologi.