Manfaat Konsumsi Buncis untuk Kesehatan, Salah Satunya Bisa Turunkan Kolesterol Tinggi

By Alsabrina, Sabtu, 11 Juni 2022 | 08:30 WIB
Manfaat makan buncis rebus sebelum tidur (Freepik)

NOVA.id - Buncis menjadi salah sau sayuran yang digemari.

Di Indonesia sendiri, buncis biasa diolah berbagai cara diantaranya ditumis, direbus, atau bisa dimakan mentah.

Tak hanya sedap, buncis juga kaya akan nutrisi yang penting untuk tubuh.

Melansir Eat This, buncis kaya akan vitamin C hingga zat besi yang bisa memberikan beragam manfaat kesehatan untuk tubuh.

Salah satu manfaat mengonsumsi buncis adalah bisa mengurangi kolesterol tinggi.

Kadar kolesterol yang tinggi dalam tubuh dapat menyebabkan penumpukan lemak di arteri.

Bila tak segera diatasi penumpukan lemak ini bisa menyebabkan berkurangnya suplai darah ke jantung dan otak.

Akibatnya, pemilik kolesterol tinggi bisa berisiko terkena serangan jantung dan penyakit stroke.

Buncis bisa membantu menurunkan kolesterol dalam darah dikarenakan kaya akan serat larut dan tidak larut.

Baca Juga: Cuma Modal Buncis, Uban di Kepala Bisa Hilang dalam Seminggu

Serat larut dapat menawarkan banyak manfaat untuk kesehatan, termasuk kolesterol jahat 'LDL'.

Faktanya, mengonsumsi 2-10 gram serat larut per hari bisa menurunkan kolesterol total dan kolesterol LDL.

Selain menurunkan kolesterol jahat, berikut beberapa keuntungan mengonsumsi buncis:

1. Meningkatkan kesehatan pencernaan

Ya, ada banyak manfaat dari makan buncis.

Keuntungan lain yang bisa dirasakan langsung dengan rutin makan buncis adalah memiliki pencernaan yang lancar.

Serat yang cukup pada buncis bisa menjaga buang air besar teratur dan lancar.

Mengonsumsi satu cangkir buncis setara dengan 2,7 gram serat.

Porsi secangkir buncis sehari sudah cukup memperlancar buang air besar juga mengatasi masalah sembelit.

Baca Juga: Terbukti Berbahaya untuk Penderita Asam Urat, Ini Beberapa Makanan yang Baiknya Dihindari

2. Meningkatkan kekebalan tubuh

Kandungan vitamin C yang kaya pada buncis bisa berperan sebagai sumber antioksidan. Antioksidan efektif menangkal radikal bebas.

Oleh karenanya, tubuh bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuhnya dan terhindar dari berbagai macam penyakit.

3. Menurunkan risiko kanker tertentu

Rutin makan buncis diyakini bisa menurunkan risiko kanker tertentu. Sebab, dalam buncis terkandung antioksidan jenis Kaempferol.

Antioksidan Kaempferol terbukti memiliki efek seperti menghambat pertumbuhan sel kanker serta mencegah perkembangan kanker.

4. Menurunkan tekanan darah

Buncis juga mengandung antioksidan unik yang disebut quercetin.

Antioksidan ini tak hanya menangkal radikal bebas, namun juga membantu menurunkan tekanan darah secara alami.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)

Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Pemilik Kolesterol Tinggi Bisa Bernapas Lega, Makan Buncis Bisa Turunkan Kolesterol Jahat dalam Darah dan Beri Efek menakjubkan Ini