PT KAI Adakan Lomba Desain Logo LRT Hadiah Utama Rp50 Juta, Begini Cara Mendaftarnya!

By Dinni Kamilani, Rabu, 15 Juni 2022 | 20:02 WIB
KAI Gelar Logo Design Competition with LRT Jabodebek ()

NOVA.id - Dalam rangka mendorong kreativitas masyarakat, maka pada 13 Juni 2022 PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyelenggarakan Logo Design Competition with LRT (Light Rail Transit) Jabodebek.

Logo ini dibuat untuk menyambut akan dioperasikannya LRT Jabodebek sehingga layanannya lebih mudah dikenali oleh masyarakat.

Logo ini juga diharapkan dapat menjadi penyemangat KAI dalam memberikan layanan kepada para pengguna LRT Jabodebek.

Melalui kegiatan ini, KAI mengajak masyarakat untuk berkreasi menciptakan desain logo LRT Jabodebek, yang dapat merepresentasikan visi & misi KAI serta layanan LRT Jabodebek.

Sehingga desain logo yang tercipta dapat mendorong produktivitas insan LRT Jabodebek dalam melayani masyarakat.

Baca Juga: Cara Diet Mudah dan Aman Hanya Modal Aplikasi di HP, Ini Fitur Unggulannya

Untuk mengikuti kompetisi ini, peserta dapat mendaftar secara gratis dan mengirimkan hingga 3 desain logo terbaiknya melalui microsite www.lrtjabodebek-logocompetition.com, pada periode 13 Juni sampai 8 Juli 2022.

Logo yang diikutsertakan dalam kompetisi adalah hasil karya peserta sendiri dan harus orisinil, unik, menarik, mencerminkan visi dan misi KAI & layanan LRT Jabodebek, serta mudah diterapkan pada berbagai teknik dan media, baik 2D maupun 3D.

Adapun dewan juri yang berasal dari desainer profesional, konsultan kreatif, akademisi, dan tim internal KAI akan menilai setiap logo peserta secara independen dan profesional.

Untuk kriteria penilaian terhadap logo adalah mencakup originalitas, penampilan/estetika, kepribadian/makna, dan fleksibilitas penerapan.

Baca Juga: Irresistible Bazaar Ke-24 Digelar di GI, Belanja Preloved Branded Pasti Aman dan Nyaman

Sebanyak 5 nominator terpilih akan divote oleh pengguna media sosial melalui akun media sosial LRT Jabodebek (@lrt_jabodebek) pada periode 13 - 22 Juli 2022, untuk mendapatkan jumlah like dan komentar dari masyarakat.