NOVA.id - Sakit perut saat menstruasi rasanya sudah tidak asing lagi bagi perempuan.
Periode setiap bulan ini terkadang bisa mengganggu aktivitas jika nyeri perut yang dirasakan terlalu dahsyat.
Daripada minum obat, Sahabat NOVA bisa coba perawatan tradisional yang dianjurkan dari Kemenkes RI untuk sakit perut saat menstruasi.
Berikut cara membuat ramuan tradisional pereda nyeri haid yang bisa kita buat di rumah.
Bahan:
3 iris rimpang temu lawak
8 butir biji kedawung
1/3 gelas genggam daun sembung
3 gelas air
Asam jawa secukupnya
Gula aren secukupnya
Baca Juga: Langsing Setelah Melahirkan, Nikita Willy Pilih Perawatan Tradisional Pakai Bengkung
Cara Membuat:
1. Didihkan air, masukkan biji kedawung yang sudah dimemarkan.
2. Setelah 5 menit, masukkan rimpang temulawak, asam jawa, dan daun sembung.
3. Rebus selama 10 menit, masukkan gula aren menjelang rebusan diangkat.
Wah, bisa dicoba nih Sahabat NOVA!
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)