"Ya alhamdulillah bisa ketemu yang sefrekuensi, ketemu yang bikin kita jadi apa adanya dan lebih lepas," ungkapnya, dilansir dari TribunSeleb.
Hal senada dirasakan oleh Tengku Tezi terhadap Tyas Mirasih.
"Seneng aja semua ngalir aja, mau bercanda lepas aja bisa. Jadi lebih diri sendiri," ucapnya.
Sebelumnya, kemesraan Tyas dan Tengku kerap diselingi isu miring.
Tyas dan Tengku diduga sudah berpacaran sejak keduanya masih terikat dalam pernikahan masing-masing.
Apalagi, waktu perceraian Tengku Tezi dan Danisa Khairiyah tidak berselang jauh dari perceraian Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono.
Diketahui, Majelis hakim PA Jakarta Selatan meresmikan perceraian Tyas dan Raiden pada 20 September 2021. Sementara Tengku Tezi digugat cerai Danisa Khairiyah di Pengadilan Agama Medan pada 11 Oktober 2021.
Namun Tengku Tezi tak ambil pusing dengan komentar miring yang dilontarkan padanya.
"Ya enggak usah ditanggapi, omongan orang kan, enggak ada kelar-kelarnya. Kita tanggapi, ada lagi muncul, diamkan saja sudah," ujarnya.
"Paling kita menganggapnya, apa yang sudah terjadi kemarin, pasti dijadikan pelajaran. Semoga ke depannya kita punya hubungan berdua jadi lebih baik lagi," sahut Tyas.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)