"Saya telah melalui banyak hal dalam hidup dan kalian semua ada di bangku terdepan menyaksikan semuanya terjadi. Baik saat-saat bahagia dan sedih, dengan cara kalian adalah bagian darinya dan saya sangat diberkati," sambung Awkarin.
Dari segala hal yang pernah ia lewati, Awkarin belajar bahwa hidup ternyata tidak selalu tentang angka dan 'engagement' di dunia digital.
"Saya juga belajar bahwa hidup tidak benar-benar tentang 'angka' atau 'engagement' di dunia digital, melainkan bagaimana kita benar-benar dapat mempengaruhi orang-orang nyata melalui situasi dunia nyata," ungkap Awkarin.
"Kehilangan akun media sosial seharusnya tidak berarti akhir dunia bagi siapa pun," tambahnya.
Awkarin juga menegaskan bahwa dirinya baik-baik saja dan hanya berencana untuk memulai hal baru dengan akun baru.
"Ucapkan selamat tinggal pada Awkarin dan sapa Karin Novilda," tulisnya.
Saat ini, Awkarin akan menggunakan akun Instagram barunya @narinkovilda.
Baca Juga: Awkarin Mengaku Jadi Korban Kekerasan Oleh Mendiang Oka Mahendra: Dijedotin Kepala ke Tembok
Dalam bio Instagram barunya pun tertulis bahwa dirinya ingin memulai semuanya dari awal.
'Mulai dari 0 ya, Kak?," tulis Awkarin di bio Instagram barunya.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)