Nama Beberapa Jalan Diganti, Dukcapil DKI Jakarta Sediakan Layanan Ganti Alamat untuk Masyarakat

By Ratih, Jumat, 24 Juni 2022 | 10:23 WIB
Gubernur Anies Baswedan ganti nama 22 jalan di Jakarta. (AsianDream)

NOVA.id - Sebanyak 22 jalan di wilayah DKI Jakarta akan diganti namanya.

Adapun 22 nama jalan yang diubah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yaitu:

1. Jalan Entong Gendut sebelumnya Jalan Budaya

2. Jalan Haji Darip sebelumnya Jalan Bekasi Timur Raya

3. Jalan Mpok Nori sebelumnya Jalan Raya Bambu Apus

4. Jalan H Bokir Bin Dji'un sebelumnya Jalan Raya Pondok Gede

5. Jalan Raden Ismail sebelumnya Jalan Buntu

6. Jalan Rama Ratu Jaya sebelumnya Jalan BKT Sisi Barat

7. Jalan H Roim Sa'ih sebelumnya bernama Bantaran Setu Babakan Barat

Baca Juga: Viral! Bule Asal Amerika Kagumi Fitur ATM di Indonesia, Apa Spesialnya?

8. Jalan KH Ahmad Suhaimi sebelumnya bernama Bantaran Setu Babakan Timur

9. Jalan Mahbub Djunaidi sebelumnya Jalan Srikaya

10. Jalan KH Guru Amin sebelumnya Jalan Raya Pasar Minggu sisi utara

11. Jalan Hj Tutty Alawiyah sebelumnya Jalan Warung Buncit Raya

12. Jalan A Hamid Arief sebelumnya Jalan Tanah Tinggi 1 gang 5

13. Jalan H Imam Sapi'ie sebelumnya Jalan Senen Raya

14. Jalan Abdullah Ali sebelumnya Jalan SMP 76

15. Jalan M Mashabi sebelumnya Jalan Kebon Kacang Raya sisi utara

16. Jalan HM Shaleh Ishak sebelumnya Jalan Kebon Kacang Raya sisi selatan

Baca Juga: Curhatan Putri Delina Soal Nathalie Holscher Jadi Sorotan, Istri Sule Bahas Permintaan Maaf

17. Jalan Tino Sidin sebelumnya Jalan Cikini VII

18. Jalan Mualim Teko sebelumnya Jalan depan Taman Wisata Alam Muara Angke

19. Jalan Syekh Junaid Al Batawi sebelumnya Jalan Lingkar Luar Barat

20. Jalan Guru Ma'mun sebelumnya Jalan Rawa Buaya

21. Jalan Kyai Mursalin sebelumnya jalan di Pulau Panggang

22. Jalan Habib Ali Bin Ahmad sebelumnya jalan di Pulau Panggang

Akibat perubahan nama jalan tersebut, masyarakat yang memiliki KTP dengan nama jalan lama akan terdampak.

Mereka harus mengganti nama jalan yang tercantum di KTP dan diseusuaikan dengan nama jalan yang baru.

Jangan khawatir, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi (Dukcapil) DKI Jakarta akan membuka layanan pengubahan data kependudukan pasca digantinya 22 nama jalan di Ibu Kota .

Kepala Dinas Dukcapil DKI Budi Awaluddin mengatakan, layanan tersebut akan dimulai pekan depan.

"Untuk proses pembukaan layanan ini akan dimulai satu minggu ke depan pada loket-loket layanan Dukcapil tiap kelurahan di DKI Jakarta," ujarnya, dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Viral Temuan Janin Bayi di Kotak Makan, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku 

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)