Berita Terpopuler: Nathalie Holscher Benarkan Keluar dari Rumah Sule hingga Ruben Onsu Jelaskan Kondisi Kesehatannya

By Ratih, Rabu, 29 Juni 2022 | 09:39 WIB
Berita Terpopuler NOVA, Rabu (29/06) (kolase NOVA.id)

NOVA.id - Berita Terpopuler NOVA, Rabu (29/06) merangkum kabar Nathalie Holscher kabur dari rumah Sule hingga penyakit Ruben Onsu.

1. Nathalie Holscher Benarkan Keluar dari Rumah Sule, Ini Alasannya

Istri komedian Sule, Nathalie Holscher belakangan ini jadi perbincangan publik. 

Ini terjadi karena perseteruan Nathalie Holscer dengan anak sambungnya, Putri Delina.

Terkait dengan masalah itu, Nathalie Holscher sempat dikabarkan kabur dari rumah Sule.

Kabar itu pun sampai di telinga Nathalie Holscer dan ia pun membantahnya.

Nathalie mengatakan, ia bukan kabur, tetapi keluar dari rumah Sule untuk menurunkan ego masing-masing.

Hal tersebut dikatakan Nathali dalam Youtube Melaney Ricardo, Senin (27/06) dilansir dari Sripoku.

"Bukan kabur, di media ditulisnya kabur, minggat, sebenernya lagi pengin sendiri dulu, lebih bertanya dengan diri gua sendiri," jelasnya.

Baca Juga: Nathalie Holscher Benarkan Keluar dari Rumah Sule, Ini Alasannya

2. Kini Kondisi Kesehatannya Ambruk, Ruben Onsu Ternyata Sempat Lakukan Tes Kanker, Bagaimana Hasilnya?

Bukan sekali ini kondisi Ruben Onsu drop hingga dilarikan ke rumah sakit. 

Beberapa tahun silam, yakni tepatnya pada tahun 2018 lalu, Ruben Onsu sempat ambruk setelah berlibur selama 10 hari ke Jepang.

Melansir dari Kompas.com, suami Sarwendah itu harus dirawat selama empat hari di Rumah Sakit Umum Bunda, Menteng, Jakarta Pusat sejak Selasa (9/1/2018).

Menurut Ruben, ia merasa tidak cocok dengan makanan Jepang.

"Badan sudah enggak enak di Jepang. Angin dahsyat dan dingin. Orang kampung ke Jepang, enggak cocok sama udara."

"Harusnya kondisi di situ makan yang bagus, tapi gua makannya entar-entaran gitu deh," ujar Ruben di RSU Bunda, Sabtu (13/1).

"Udara dan makan enggak bagus akhirnya sampai sana sakit juga. Waktu di Kyoto juga sempat sehari sakit," kata dia.

Tiba di Indonesia, Ruben mengaku langsung menerima pekerjaan sebagai pemandu program acara di stasiun televisi.

Baca Juga: Kini Kondisi Kesehatannya Ambruk, Ruben Onsu Ternyata Sempat Lakukan Tes Kanker, Bagaimana Hasilnya?

3. Ruben Onsu Jelaskan Kondisi Kesehatannya: Transfusi 10 Kantong Darah dan Ada Bintik-Bintik di Bagian Otak

Kondisi kesehatan Ruben Onsu hingga kini memang harus mendapatkan perawatan intensif. 

Ruben Onsu bahkan harus bolak-balik rumah sakit karena dirinya yang drop.

Dijelaskan istri Ruben Onsu, Sarwendah, jika hemoglobin sang suami kala itu sangat rendah hingga menempati angka empat sehingga harus dilakukan tindakan.

Ruben Onsu pun akhirnya buka suara terkait kesehatannya yang belakangan ini mencuri perhatian publik.

"Jadi kan per tiga minggu gue harus cek darah lagi, ya biasa ada kegiatan rutin yang gue jalanin rutin itu kan cuma dua ya, selebihnya lebih banyak kegiatan nyantai."

Ruben mengaku jika dirinya percaya akan pengobatan medis, tetapi hingga saat ini, ia masih bingung mengapa darahnya terus berkurang.

"Cuman dalam hal ini gue lebih milih ke jalur medis, hasilnya darahnya terus berkurang ya nggak punya jalan lain ya gue harus ke rumah sakit," ucap Ruben Onsu dikutip dari YouTube TRANS TV Official, Senin (27/6/2022).

Suami Sarwendah itu lantas menjelaskan dirinya juga sempat ada MRI.

Baca Juga: Ruben Onsu Jelaskan Kondisi Kesehatannya: Transfusi 10 Kantong Darah dan Ada Bintik-Bintik di Bagian Otak

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)