Cara Menghilangkan Karat di Perkakas Rumah, Ternyata Cuma Butuh 2 Bahan Dapur Ini!

By Ratih, Kamis, 7 Juli 2022 | 07:33 WIB
Cara membersihkan karat hanya dengan dua bahan dapur. (Warunporn Thangthongtip)

NOVA.id - Perkakas yang lama tak digunakan biasanya akan memiliki karat pada permukaannya.

Selain mengganggu tampilan perkakas, karat juga bisa membatasi fungsi perkakas dari sebelumnya.

Namun Sahabat NOVA tak perlu khawatir karena ada cara menghilangkan karat bermodal dua bahan dapur saja, lo.

Melansir Kompas.com, ini cara membersihkan karat dari perkakas berkarat:

Membersihkan perkakas berkarat dengan cuka

Kamu dapat membersihkan perkakas berkarat dengan lebih mudah daripada mengikis dan mengampelasnya.

Tuangkan cuka putih ke dalam kaleng atau gelas dan memasukkan perkakas berkarat ke dalam cuka untuk direndam semalaman.

Keesokan harinya, gosok karat dengan bantuan sabut cuci piring kasar sampai karat menghilang.

Untuk perkakas yang lebih besar, kamu perlu membungkusnya dengan kain yang dibasahi cuka.

Baca Juga: Tips Belanja di Shopee: Berburu Promo Barang Elektronik Pasti Makin Cuan!

Setelah itu, lapisi atau bungkus kain yang dibasahi cuka menggunakan kantong plastik dan diamkan selama 24 jam.