Pentagon hingga BTOB Siap Ramaikan Chothafest 2022 di Jakarta, Catat Tanggal Pembelian Tiketnya!

By Annisa Octaviana, Kamis, 7 Juli 2022 | 13:02 WIB
Pentagon, BTOB, Kave, hingga Gaho bakal ke Indonesia untuk acara Chotha Fest 2022. (Dok. GUDHype)

NOVA.id – Setelah sukses menggelar GudFest 2019, GudHype kembali menyapa para penggemar Kpop Indonesia melalui Chothafest 2022.

Chothafest 2022 sendiri adalah festival musik dan food festival yang akan diadakan setiap tahun di Indonesia, untuk menjawab kerinduan para penggemar Kpop.

Chothafest 2022 akan berlangsung pada 27 Agustus 2022 di Tennis Indoor Stadium Senayan.

Bahkan, Chothafest 2022 akan memboyong empat idola sekaligus ke Tanah Air. Mereka adalah Pentagon, BTOB, Gaho, dan Kave.

Tentunya ini akan menjadi pengalaman seumur hidup yang tak akan terlupakan bagi Kpopers, sekaligus memberikan semangat baru yang positif di masa mendatang.

"Dalam bahasa Korea, Chotha, memiliki arti baik. Dengan semangat ini kami ingin membawa dan menyebarkan hal-hal baik dan energi positif, setelah kita sama-sama berjuang di masa pandemi selama lebih dari 2 tahun,” ujar Glenn Parengkuan, Head of Promotion GudHype saat ditemui NOVA, Rabu (06/07).

“Kami rasa saat ini adalah waktu yang tepat untuk mengawali babak baru yang lebih baik dengan semangat positif," lanjutnya.

Chothafest 2022 juga bekerja sama dengan para fanbase yakni Melody dan Universe.

Penjualan tiket pre-sale dilakukan secara eksklusif melalui media fanbase. Tiket dijual secara terbatas selama dua hari pada 7-8 Juli 2022. Sesi penjualan tiket ini hanya diberikan untuk member Melody dan Universe.

Baca Juga: Berita Terpopuler: Ruben Onsu Ditangani Beberapa Dokter Spesialis hingga Penjelasan Ending Money Heist Korea

 

Sedangkan untuk tiket reguler akan dijual mulai 9 Juli 2022 lewat official ticketing partners.