Makin Pedas! Harga Cabai Tembus Rp140.000 per Kg dan Daftar Harga Sembako di DKI Jakarta

By Alsabrina, Selasa, 12 Juli 2022 | 14:02 WIB
Daftar lengkap harga sembako di Jakarta (dok. kompas.com)

NOVA.id - Harga cabai makin pedas. Senin (11/7/2022), di pasar tradisional, harga cabai merah keriting tembus ke atas Rp140.000 per kilogram (kg), sementara cabai rawit merah melesat ke Rp120.000 per kg.

Pedagang Pasar Palmerah, Hartini mengatakan, kenaikan harga cabai sudah terjadi sejak Minggu (10/7/2022) malam, saat dia hendak berbelanja untuk kebutuhan dagangannya.

Selain itu, dia juga mengungkapkan bahwa stok cabai di pasar induk mulai menipis.

“Cabai keriting sudah jadi Rp 140.000 per kg semalam, barangnya juga tidak ada, pada berebut semalam makanya ini kosong, saya tidak dapat cabainya,” kata Hartini saat dijumpai Kontan.co.id, di Pasar Palmerah, Senin hari ini (11/7/2022).

Lebih lanjut Hartini bilang bahwa sehari sebelumnya, harga cabai yang paling mahal masih berada di level Rp120.000 per kg.

Bukan hanya cabai, ternyata komoditi pangan lain juga banyak yang naik.

Hartini menyebut, harga bawang merah naik dari Rp70.000 per kg menjadi Rp80.000 per kg.

Lalu ada bawang putih dari Rp38.000 per kg menjadi Rp40.000 per kg pada hari ini.

“Untuk bawang masih ada di pasar induk, tapi kalau cabai yang rebutan karena barangnya sedikit,” tambah Hartini.

Baca Juga: Pertamina Pastikan Harga Pertalite, Solar, dan Gas Elpiji 3 Kg Tidak Naik

Selain bawang dan cabai, ternyata harga beberapa sayuran juga telah mengalami kenaikan yang tak biasa.

Dia merinci, harga sawi naik menjadi Rp10.000 per ikat, buncis menjadi Rp24.000 per kg dan tomat menjadi Rp22.000 per kg.

“Orang-orang sekarang belanjanya sedikit karena banyak yang mahal,” keluh Hartini.

Seperti diketahui, harga kebutuhan pangan belakangan ini menjadi topik hangat karena ada kenaikan yang tak biasa meski permintaan sedang turun.

Kenaikan ini sudah terjadi sejak berakhirnya Lebaran di bulan Mei silam dan berlanjut hingga saat ini.

Harga Sembako di Jakarta

Daftar harga sembako hari ini, Senin (11/7/2022) di Jakarta mengalami kenaikan pada beberapa komoditas.

Kenaikan harga sembako hari ini itu diketahui berdasarkan laman https://infopangan.jakarta.go.id/.

Berikut daftar harga sembako per 11 Juli 2022.

Baca Juga: Naik per 10 Juli 2022, Ini Daftar Harga Baru Elpiji 12 Kg dan 5,5 Kg

Harga Beras IR I (IR 64) Rp11.341/kg

Harga Beras IR II (IR 64) Ramos Rp10.448/kg

Harga Beras IR III (IR 64) Rp9.700/kg

Harga Beras Muncul I Rp12.138/kg

Harga Beras IR 42/Pera Rp14.583/kg

Harga Beras Setra I/Premium Rp11.820/kg

Harga Minyak Goreng (Kuning/Curah) Rp15.472/kg

Harga Cabai Merah Keriting Rp108.833/kg

Harga Cabai Merah Besar (TW) Rp96.675/kg

Baca Juga: Harga Pertamax Terbaru Mulai Senin 11 Juli 2022, Ada Kenaikan Lagi!

Harga Cabai Rawit Merah Rp115.875/kg

Harga Cabai Rawit Hijau Rp89.146/kg

Harga Bawang Merah Rp72.190/kg

Harga Bawang Putih Rp32.809/kg

Harga Ayam Broiler/Ras Rp42.000/ekor

Harga Telur Ayam Ras Rp28.238/kg

Harga Gula Pasir Rp14.535/kg

Harga Tepung Terigu Rp9.952/kg

Harga Garam Dapur Rp4.256/250 gram

Baca Juga: Harga Per Liter Hanya Rp14.000, Ini Cara Cek Lokasi Penjualan dan Membeli Minyak Goreng Minyakita

Harga Kentang (Sedang) Rp15.902/kg

Harga Tomat Rp19.761/kg

Harga Kelapa Kupas Rp10.048/butir

Harga Semangka Rp10.795/kg

Harga Jeruk Medan Rp29.156/kg

Harga Daging Sapi Has (Paha Belakang) Rp148.783/kg

Harga Daging Sapi Murni (Semur) Rp144.871/kg

Harga Daging Kambing Rp143.600/kg

Harga Daging Babi Berlemak Rp120.789/kg

Baca Juga: Harga Cabai Mahal, Begini Cara Membuat Tanaman Cabai di Rumah Berbuah Lebat, Cuma Modal Garam Dapur!

Harga Ikan Bandeng (Sedang) Rp41.815/kg

Harga Ikan Mas Rp37.314/kg

Harga Ikan Lele Rp26.805/kg

Harga Gas Elpiji 3kg Rp21.157/kg

Harga Susu Bubuk Bendera 400 gram Rp45.750/kardus

Harga Susu Bubuk Dancow 400 gram Rp49.000/kardus

Harga Susu Kental Manis Bendera 200 gram Rp12.238/kaleng

Harga Susu Kental Manis Enak 200 gram Rp12.542/kaleng

Harga Margarin BlueBand Cup Rp15.555/kemasan

Harga Blueband Sachet Rp 12.607/kemasan

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Harga Cabai Merah Keriting Tembus Rp 140.000 Per Kg di Jakarta dan Harga Cabai Rawit Tembus di Atas Rp 100.000 Per Kg, Berikut Harga Sembako di Jakarta Hari Ini