Kemudian, sendawakan bayi.
Caranya, letakkan bayi di bahu dengan perut menempel pada kita.
Lalu, tepuk punggungnya dengan lembut untuk mengeluarkan sendawa itu.
Sahabat NOVA juga dapat meletakkan bayi di atas kaki kita, perut ke bawah, sambil menepuk-nepuk punggungnya.
Cara ini bisa mengurangi udara yang terperangkap di lambung bayi dan menghentikan cegukan.
2. Gunakan dot atau susui bayi
Gerakan mengisap dot atau saat menyusu bisa membuat diafragma menjadi relaks dan menghentikan cegukan.
Baca Juga: Bagaimana Cara Menghilangkan Cegukan dengan Cepat? Coba Cara Ini!
3. Mengelus punggung bayi
Cegukan pada bayi juga bisa dihentukan dengan cara mengelus-ngelus punggung bayi.