Berita Terpopuler: Nikita Mirzani Batal Ditahan dan Tantang Nindy Ayunda hingga Vaksin untuk Cacar Monyet

By Ratih, Senin, 25 Juli 2022 | 09:22 WIB
Berita Terpopuler NOVA, Senin (25/07) (kolase NOVA.id)

NOVA.id - Berita Terpopuler NOVA, Senin (25/07) merangkum kabar Nikita Mirzani batal ditahan hingga sinopsis sinetron Ikatan Cinta.

1. Euforia Nikita Mirzani Usai Batal Ditahan: Gelar Syukuran hingga Tantang Nindy Ayunda dan Dito Mahendra

Nikita Mirzani menggelar syukuran usai batal ditahan oleh Polresta Serang Kota. 

Nikita Mirzani batal ditahan terkait kasus dugaan pencemaran nama baik yang dilaporkan Dito Mahendra.

Sebagaimana diketahui, ibu 3 anak itu dijemput paksa di sebuah mal ternama di Jakarta untuk diperiksa selama 24 jam pada Kamis (21/07) lalu.

Video tersebut viral dan menuai reaksi pro kontra dari berbagai lapisan masyarakat.

"Iya syukuran karena akhirnya pulang," ujarnya, dilansir dari TribunSeleb.

Menurut Nikita, dirinya memang tak perlu ditahan untuk kasus UU ITE.

"Tapi memang harusnya pulang karena kasusnya bukan kasus berat, kasus receh."

Baca Juga: Euforia Nikita Mirzani Usai Batal Ditahan: Gelar Syukuran hingga Tantang Nindy Ayunda dan Dito Mahendra

2. Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta 24 Juli 2022, Reyna Tahu Kebohongan Andin dan Ibu Panti Asuhan Bongkar Kebenaran di Depan Elsa

Sinetron Ikatan Cinta 24 Juli 2022 semakin seru karena masa lalu Reyna akan segera terungkap. 

Bukan hanya itu saja, Reyna juga mengetahui kebenaran Badut Rabbit yang selalu menemaninya selama ini.

Hal ini berawal dari Reyna yang kangen dengan Andin dan memutuskan untuk pergi ke kamar ibunya tersebut.

Reyna mendapati pintu kamar Andin yang tak terkunci.

Reyna pun masuk ke kamar mamanya tersebut.

Reyna langsung mencari Andin. Sayangnya, Andin sedang berada di kamar mandi.

Kemudian, Reyna melihat kostum Badut Rabbit di kasur Andin dan membuatnya bertanya-tanya.

Andin yang baru saja dari kamar mandi terlihat kaget melihat Reyna yang sedang berada di kamarnya sambil memegang kostum Badut Rabbit tersebut.

Baca Juga: Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta 24 Juli 2022, Reyna Tahu Kebohongan Andin dan Ibu Panti Asuhan Bongkar Kebenaran di Depan Elsa

 

3. WHO Tetapkan Cacar Monyet Sebagai Keadaan Darurat Kesehatan Global, Bisakah Vaksin Cacar Air untuk Mencegah Monkeypox?

WHO menetapkan wabah cacar monyet (monkeypox) sebagai keadaan darurat kesehatan global. 

Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus mengatakan meluasnya wabah cacar monyet di lebih dari 70 negara adalah situasi luar biasa yang sekarang memenuhi syarat sebagai keadaan darurat global.

Status keadaan darurat kesehatan global ini dirancang WHO untuk "membunyikan alarm" bahwa respons internasional yang terkoordinasi diperlukan dan dapat membuka pendanaan serta upaya global untuk berkolaborasi dalam berbagi vaksin dan perawatan.

Lalu, adakah vaksin efektif untuk mencegah dan/atau mengobati cacar monyet?

Vaksin untuk Cacar Monyet

Dilansir dari laman WHO, ada vaksin baru-baru ini yang disetujui untuk mencegah cacar monyet. Beberapa negara merekomendasikan vaksinasi untuk orang yang berisiko.

Penelitian terbaru mengarah pada pengembangan vaksin yang lebih baru dan lebih aman untuk penyakit cacar yang mungkin juga berguna untuk cacar monyet.

Dilansir dari CDC, karena virus Monkeypox berkaitan erat dengan virus penyebab penyakit cacar, maka vaksin cacar dapat melindungi orang dari penyakit cacar monyet.

Baca Juga: WHO Tetapkan Cacar Monyet Sebagai Keadaan Darurat Kesehatan Global, Bisakah Vaksin Cacar Air untuk Mencegah Monkeypox?

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)